Konten Media Partner

Afnan-Singgih Resmi Daftar Pilwalkot Jogja, Diusung 8 Parpol

28 Agustus 2024 19:22 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Muhammad Afnan Hadikusumo dan Singgih Raharjo saat mendaftar ke KPU Kota Yogyakarta, Rabu (28/8/2024). Foto: M Wulan/Tugu Jogja
zoom-in-whitePerbesar
Muhammad Afnan Hadikusumo dan Singgih Raharjo saat mendaftar ke KPU Kota Yogyakarta, Rabu (28/8/2024). Foto: M Wulan/Tugu Jogja
ADVERTISEMENT
Muhammad Afnan Hadikusumo dan Singgih Raharjo menjadi pasangan calon pertama yang mendaftar ke KPU Kota Yogyakarta sebagai Calon Wali Kota Yogyakarta dalam Pilkada Serentak pada November 2024 mendatang.
ADVERTISEMENT
Keduanya diusung oleh lima partai parlemen, yaitu Golkar, Gerindra, PKS, PPP, PKB. Lalu tiga partai non parlemen, seperti PSI, Partai Buruh, dan Partai Ummat.
Berdasarkan pantauan di lokasi, Afnan Hadikusumo dan Singgih diiringi dengan ratusan orang yang ikut mengantarkan kedatangan keduanya ke Kantor KPU Kota Jogja. Bahkan juga ada iring-iringan pawai dan bergada lengkap dengan banner bertuliskan dukungan untuk pasangan Afnan-Singgih.
Dalam arak-arakannya, Afnan-Singgih juga tampak didampingi oleh Raden Mas Gusthilantika Marrel Suryokusumo yang merupakan cucu Raja Kraton Ngayogyakarta.
Perwakilan gabungan parpol sekaligus Ketua DPD Golkar Kota Jogja Agus Mulyono mengatakan pihaknya sempat kesulitan dalam mengakses Sistem Informasi Pencalonan Kepala Daerah (Silon Kada). Namun, dia memastikan dokumen berkas yang lain yang diserahkan ke KPU hari ini sudah lengkap.
ADVERTISEMENT
"Berkas sampai hari ini Alhamdulillah sudah beres. Kalau ada perbaikan, minggu depan kami siap memperbaiki. Tapi, secara substansi akan kami serahkan," ungkap Agus, saat mengawali pendaftaran Afnan-Singgih di KPU Kota Jogja, Rabu (28/8/2024).

Visi Misi Bangun Kota Jogja

Saat dijumpai usai pendaftaran, Afnan Hadikusumo mengungkap visi misi nya untuk membangun Kota Jogja yang memiliki wilayah yang tak terlalu luas. Dia tak menepis ada berbagai tantangan dimana angka kemiskinan dan pengangguran di Kota Jogja masih fluktuatif dan menjadi fokus utama pemerintah kedepannya.
"Masih perlu kita perbaiki lagi. Kita buatkan lapangan kerja bagi warga yang masih pengangguran, terbuka hunian yang layak huni bagi warga masyarakat. Sarpras perlu kita tingkatkan untuk menunjang potensi Kota Jogja," kata Afnan Hadikusumo.
ADVERTISEMENT
Sementara, bakal calon Wakil Wali Kota Jogja Singgih Raharjo mengatakan salah satu persoalan di depan mata yang benar-benar terjadi di Kota Jogja adalah persoalan sampah.
Apabila nantinya diberikan amanah oleh rakyat, dia bersama Afnan berkomitmen untuk mencari solusi atas permasalahan sampah yang terjadi di Kota Jogja.
"Kami akan menuntaskan tentang permasalahan sampah di Kota Jogja," kata dia.
Usai melakukan pendaftaran, Singgih mengungkap dia dan Afnan Hadikusumo dijadwalkan akan melakukan pengecekan kesehatan di RSUD Wirosaban pada Jumat (30/8) besok.
"Tadi juga disampaikan berkaitan dengan cek kesehatan, kami akan melakukan cek kesehatan di RSUD Kota Jogja Wirosaban tanggal 30 Agustus 2024," pungkasnya.
(M Wulan)