Konten Media Partner

Film Srimulat: Hidup Memang Komedi Bawakan Kerasnya Hidup Orang Jawa di Ibu Kota

21 November 2023 20:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Para pemain film Srimulat Hidup Memang Komedi saat berkunjung ke Jogja. Foto: Birgita/Tugu Jogja
zoom-in-whitePerbesar
Para pemain film Srimulat Hidup Memang Komedi saat berkunjung ke Jogja. Foto: Birgita/Tugu Jogja
ADVERTISEMENT
Satu film bergenre drama komedi Srimulat: Hidup Memang Komedi bakal segera menghiasi layar bioskop tanah air pada Kamis (23/11/2023). Film ini memotret salah satu dinamika masyarakat salah satunya orang Jawa yang hidup di Ibu Kota Jakarta.
ADVERTISEMENT
Sederet bintang papan atas memerankan film ini diantaranya Juan Bio One, Indah Permatasari, Elang El Gibran, Erika Carlina, Juga Dimas Anggara, Naimma Aljufri hingga Teuku Rifnu Wikana. Juga Ada pula penampilan dari artis senior Tessy, Nunung, dan Kadir.
Film Srimulat: Hidup Memang Komedi membawakan cerita tentang perjalanan grup lawak asal Jawa Tengah, Srimulat, yang merantau ke ibukota Jakarta. Mereka merantau demi menemukan kesuksesan dan popularitasnya. Di tengah upaya mereka, beberapa anggota Srimulat menghadapi krisis dan permasalahan yang mengubah hidup mereka.
Naimma Aljufri, pemeran Anna dalam film tersebut menjelaskan bahwa cerita yang dibacakan ini sangat relate dengan kehidupan para perantau.
“(Film Srimulat) sesuatu yang relate dengan anak rantau, masuk Ibu kota dan harus mingle dengan masyarakat Jakarta,” bebernya dalam jumpa pers di Yogyakarta pada Selasa (21/11/2023).
ADVERTISEMENT
Meski ditampilkan, rupanya sutradara Fajar Nugros tetap mempertahankan sentuhan komedi khas ala Srimulat. Akan tetapi, perbedaannya, kemasan film ini padat dengan unsur komedi yang siap mengocok perut para penonton.
“Dramanya comedinya lebih. Penonton yang belum pernah nonton Srimulat (pertama) nggak masalah,” ungkap Teuku Rifnu Wikana.
Film ini sendiri diharapkan mampu bawakan nuansa grup lawak legendaris Srimulat ke para generasi kekinian. Film ini juga seolah jadi pengobat rindu bagi para penggemar Srimulat pada zamannya.