Konten Media Partner

Grab Berikan Dana Abadi Rp 16 M pada Ratusan Pengemudi Ojol dan UMKM

28 Agustus 2024 10:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitra Grab yang dapat apresiasi dana. Foto: istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Mitra Grab yang dapat apresiasi dana. Foto: istimewa
ADVERTISEMENT
Komitmen dari platform ride hailing asal Singapura untuk pasar Indonesia ditunjukkan tidak hanya dari segi bisnis saja, tetapi Grab juga ikut membantu perekonomian mitranya, baik pengemudi ojol alias ojek online hingga mitra merchant yang kebanyakan merupakan pelaku UMKM.
ADVERTISEMENT
Neneng Goenadi selaku Country Managing Director Grab Indonesia mengatakan mitra pengemudi dan mitra merchant telah berdedikasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Indonesia.
Oleh karenanya, mereka kembali memberikan dana apresiasi senilai total US$1 juta atau senilai Rp16 miliar. Dana tersebut akan diberikan kepada para mitra Grab sepanjang tahun ini.
"Kami berharap penghormatan serta apresiasi kami bisa bermanfaat untuk rekan-rekan Mitra semua," kata Neneng dalam keterangannya, Selasa (27/8/2024).
Peluncuran program apresiasi dana abadi Grab. Foto: istimewa
Rencananya, dana tersebut akan disalurkan oleh BenihBaik melalui program Apresiasi Dana Abadi hingga akhir tahun 2024 dalam beberapa bentuk seperti beasiswa GrabScholar bagi 1.158 anak untuk jenjang pendidikan SD, SMP, SMA/SMK, S1.
Selain itu, akan ada juga voucher sembako bagi 30.400 penerima dan dana itu akan dialokasikan sebagai bantuan dana operasional sekaligus modal pengembangan usaha bagi 1.900 pelaku UMKM dan terakhir dana renovasi usaha bagi 130 UMKM terpilih senilai masing-masing Rp 15 juta.
ADVERTISEMENT
"Senoga semakin banyak masyarakat yang dapat menikmati manfaat dari platform Grab," ucap dia.
Salah satu mitra Pengemudi GrabCar Handy Husada, menjadi salah satu pemenang program Mitra Sigap Ramah yang mendapatkan satu unit mobil. Dia tidak mengira akan mendapatkan apresiasi berupa mobil.
“Semoga bisa jadi motivasi buat saya dan teman-teman Mitra untuk selalu kasih pelayanan terbaik buat penumpang. Saya juga bersyukur karena jadi Mitra Grab itu jam kerjanya fleksibel, jadi saya masih bisa mengurus keluarga," pungkasnya.
(M Wulan)