Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten Media Partner
Offroad Park Watu Gede-Gendol Disiapkan Jadi Destinasi Wisata Baru
9 Juni 2020 7:57 WIB

ADVERTISEMENT
Tak hanya menyimpan keindahan alam yang tiada duanya, lereng Merapi nyatanya juga menyimpan berbagai potensi yang luar biasa. Sayangnya, hal ini masih belum digali oleh masyarakat. Salah satunya adalah Kali Gendol yang terletak di Desa Argomulyo, Sleman, Yogyakarta. Seperti yang diketahui, ada bongkahan batu besar (Watu Gede) di Kali Gendol yang tak bisa diangkat oleh alat berat sekali pun. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi Kali Gendol ini.
ADVERTISEMENT
Tak ada yang menyangka jika Kali Gendol justru menyimpan potensi wisata yang bisa dikembangkan. Adalah track (jalur) untuk offroad. Sayangnya, hal ini masih belum dirasakan oleh banyak orang.
“Luar biasa ternyata kita menyimpan suatu anugerah alam ciptaan Tuhan Yang Maha Esa, yang sebenarnya potensi ini bisa mensejahterahkan warga masyarakat di sekitar Sungai Gendol, khususnya di sekitar Desa Argomulyo,” ujar Agung Nugroho, Kasie Kesejahterahan Pemerintah Desa Argomulyo, Minggu (7/6/2020).
Pihaknya pun mendukung adanya rencana untuk menjadikan Kali Gendol sebagai Offroad Park di Kawasan Lereng Merapi. Pasalnya, rencana tersebut akan menggairahkan wisata di kawasan Merapi.
“Keramahan alam, keramahan warga Argomulyo ini, kalau dipertahankan ternyata punya nilai yang luhur dan tinggi, tidak bisa dinilai dengan apapun,” tuturnya.
ADVERTISEMENT
Ia pun tak menyangka Kali Gendol menyimpan potensi wisata yang luar biasa. Pasalnya, selama ini warga memandang Kali Gendol sebagai sungai biasa di lereng Merapi.
Rupanya, ada mimpi tersembunyi dari seorang Offroader Nasional Juara Bertahan 6 Kali, Wahyu Lamban Jatmiko. Hingga kini, keinginannya untuk membangun ring of fire di Kawasan Merapi masih belum tercapai.
“Ring of fire, bikin offroad muteri Merapi, itu selalu kendala lahannya susah,” kata Wahyu.
Ia pun menyambut baik adanya rencana untuk menjadikan Kali Gendol sebagai salah satu Offroad Park di Kawasan Merapi. Suasana Merapi yang masih benar-benar alami membuat offroad menjadi berbeda.
Tak hanya itu, ia pun berharap dengan membuat offroad park di Kawasan Merapi, maka ada sinergi dengan masyarakat ke depannya. Selain mengembangkan pariwisata, offroad park di Kawasan Merapi juga tak boleh luput dari sosial masyarakat.
ADVERTISEMENT
“Harapannya kita punya satu pintu untuk memanfaatkan untuk bersinergi dengan temen-temen Merapi. Supaya pariwisata ini bisa kita kembangkan. Jadi temen-temen kalo mau offroad dolanane ning kene (Merapi) wae (mainnya di Merapi saja). Semoga kita bisa datangkan tamu2 dari luar Jogja,” ujar Wahyu.
Joko MKT, sesepuh Komunitas Pagar Merapi, menyampaikan, selain wacana offroad park, warga juga perlu bergandeng tangan untuk merawat alam di Lereng Merapi lewat penanaman. Kegiatan penghijauan rasanya tak pernah libur di kawasan Merapi ini.
“Gendol adalah real adventure di Merapi, satu-satunya real adventure yang harus dilestarikan. Dan Gendol target harus jadi destinasi wisata,” tegasnya.
Menurutnya, rencana ini menjadi salah satu upaya agar Merapi tetap di kemudian hari. Sehingga, tak hanya bisa dinikmati sekarang saja, namun juga oleh anak cucu kelak.
ADVERTISEMENT
"Sungguh merupakan kebahagiaan kami diperkenankan bisa bermain di sini, dan diperkenankan bisa cerita tentang indahnya Gendol. Semoga nggak hanya kami yngg bisa menikmati, anak kami, cucu kami juga bisa menikmati adventure di Merapi," katanya.