Konten Media Partner

Pemkab Sleman Lakukan Sidak Penggunaan Gas Elpiji 3 Kg

26 Juni 2024 16:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemkab Sleman lakukan sidak penggunaan elpiji 3 kg ke sejumlah rumah makan. FOto: M Wulan.
zoom-in-whitePerbesar
Pemkab Sleman lakukan sidak penggunaan elpiji 3 kg ke sejumlah rumah makan. FOto: M Wulan.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kegiatan monitoring dan pembinaan pengawasan terhadap penggunaan LPG 3 kg yang tepat sasaran kembali dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Sleman.
ADVERTISEMENT
Adapun yang disasar dalam sidak kali ini antara lain rumah makan, laundry, restoran dan kafe yang ada di wilayah Kabupaten Sleman tengah dan timur yang berlokasi di jalan Tajem dan jalan Sambisari.
Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Sleman, Haris Martapa menemukan ada 9 rumah makan dengan kategori menengah dan besar yang menggunakan elpiji 3 kg. Padahal peruntukan gas elpiji 3 kg itu untuk masyarakat yang tidak mampu.
"Kami temukan ada 9 lokasi rumah makan kategori menengah dan besar menggunakan elpiji 3 kg,” ujar Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Sleman, Haris Martapa, Rabu (26/6/2024).
Temuan penyalahgunaan itu lalu ditindaklanjuti oleh Pemerintah dengan menukar gas 3 kg, dengan gas elpiji 5,5 kg (Bright Gas). Ia juga mengimbau agar tidak ada oknum utamanya pelaku usaha yang menyalahgunakan gas elpiji subsidi tersebut untuk kepentingan bisnisnya.
ADVERTISEMENT
"Setiap 2 tabung gas elpiji 3 kg diganti dengan 1 tabung gas elpiji 5,5 kg. Tadi terdapat 64 tabung gas elpiji 3 kg yang kemudian dilakukan penukaran dengan 30 tabung elpiji 5,5 kg," terangnya.
"Pelaku usaha dan juga rumah tangga yang mampu, kami himbau agar menggunakan gas yang tidak bersubsidi, subsidi kita kan sudah terlalu banyak ini bisa dipergunakan untuk kegiatan kegiatan masyarakat yang lain. Sehingga harapan kami mari kita arif untuk penggunaan barang subsidi agar nanti dapat tepat sasaran bersama sama," tegasnya.
Hal senada juga disampaikan Sales Area Manager (SAM) Retail Yogyakarta, Weddy Surya Windrawan.
Sebagai operator, Pertamina juga menyosialisasikan aturan penggunaan gas bersubsidi 3 kg kepada khayalak publik.
ADVERTISEMENT
"Harapannya kerjasama antara Pertamina dengan Pemda dan regulator ini bisa berjalan terus, karena kegiatan ini selain untuk sosialisasi tetapi sekaligus untuk mengedukasi masyarakat," pungkasnya.
(M Wulan)