Pengabdian Masyarakat, UM Wujudkan Pesantren Mandiri Energi

Konten Media Partner
14 Agustus 2020 10:10 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
UM. Foto: Andita Eka
zoom-in-whitePerbesar
UM. Foto: Andita Eka
ADVERTISEMENT
MALANG – Program pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu elemen dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Dalam upaya implementasinya, tim pengabdian masyarakat dari Universitas Negeri Malang (UM) memberikan sumbangsih berupa penerapan teknologi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) off grid di Pondok Pesantren Salafiyah Putri Miftahul Ulum (PP Miftahul Ulum) di Desa Sukolilo, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang.
ADVERTISEMENT
Teknologi MPPT (Maksimum Power Point Tracking) pada panel surya (PV Panel) ini mampu memanen energi listrik sampai 1 KW, dimana akan dialokasikan untuk penggunaan listrik pada lampu dan sejumlah perangkat komputer di pondok.
Selayaknya konsep teknologi PLTS, sinar matahari akan diserap melalui panel surya dan energi akan tersimpan di dalam sejumlah empat baterai yang digunakan. Keutamaannya justru pada Perangkat MPPT yang telah dilembangkan melalui riset.
UM. Foto: Andita Eka
“Di PP Miftahul Ulum ini bebannya sebesar 2.2 KW jadi dengan adanya PV Panel ini sudah terbantu setengah dari beban yang ada,” ucap Ketua Tim Pengabdian UM, Aripriharta PhD.
Dosen jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik dan Sekretaris Center of Advanced Materials for Renewable Energy (CAMRY) UM ini menambahkan, dengan adanya kegiatan pengabdian sejenis ini, merupakan suatu upaya untuk mewujudkan pesantren mandiri energi. Hal ini diartikan bahwa pesantren dapat memiliki energinya sendiri dari energi yang terbarukan.
ADVERTISEMENT
“Pondok pesantren ini tidak lagi hanya bergantung pada PLN karena dengan adanya panel surya otomatis sudah memiliki energi yang mandiri. Energi fosil dari PLN tadi sudah digantikan dengan energi yang baru dan terbarukan salah satunya seperti digunakannya teknologi panel surya,” jelas Aripriharta.
Selain Aripriharta, tim UM ini juga terdiri dari Dr Ahmad Taufiq, Suprayitno PhD, Dr Ahmad Dardiri MPd, Sujito PhD, Dhito Putra B, Fernanda Zulfikar M, dan Khoirul Ichsan.
Proyek pengabdian yang merupakan kolaborasi antara dosen dan mahasiswa ini, secara resmi diserahkan kepada pihak pengelola PP Miftahul Ulum, pada Kamis (13/8/2020).
Menanggapi hal ini, Pengelola PP Miftahul Ulum, Dr H IM Hambali MPd, memberikan apresiasi positif atas bantuan yang diberikan.
ADVERTISEMENT
“Tentu kami sangat bahagia dan berterima kasih dengan adanya bantuan inovasi ini sebagai bentuk implementasi teknologi dari perguruan tinggi. Dengan adanya sistem off grid ini, diestimasikan PP Miftahul Ulum dapat mengurangi sejumlah pengeluaran untuk listrik," harap Hambali.(ads)
Reporter: Andita Eka