Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
ADVERTISEMENT
BATU- Dalam rangka memperingati World Tiger Day atau Hari Harimau Sedunia yang jatuh pada Rabu (29/7), Batu Secret Zoo-Jatim Park 2 berkolaborasi dengan Forum HarimauKita dan PKBSI mengadakan kegiatan istimewa di zona Tiger Land yaitu launching sebuah wahana baru yang bernama Lorong Harimau. Kegiatan yang dihadiri lansung oleh General Manajer JTP Group Agus Mulyanto. Ia menyampaikan bahwa wahana tersebut bertujuan untuk sarana edukasi dan interaksi bagi para pengunjung Tiger Land.
"Lorong ini memiliki panjang sekitar 70 m, di mana nantinya lorong ini akan menjadi sarana interaktif bukan hanya bagi para pengunjung melainkan juga bagi harimau itu sendiri. Karena dengan adanya lorong ini harimau semakin interaktif dan lincah," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Jatim Park 2 juga menggandeng HarimauKita yakni lembaga independen masyarakat yang aktif bergerak dalam perlindungan Harimau Sumatera. Forum HarimauKita terlibat aktif dalam mendorong serta memfasilitasi program konservasi Harimau di lanskap kritis, pembangunan yang berwawasan konservasi, serta proteksi kawasan.
Batu Secret Zoo-Jatim Park 2 yang juga berperan aktif menjadi bagian dari International Breeding Program. Mereka berkomitmen untuk merawat harimau endemik atau satu-satunya yang tersisa di Indonesia yakni harimau sumatra.
"Kami, Batu Secret Zoo-Jatim Park 2 sebagai benteng terakhir konservasi bagi seluruh binatang yang ada disini berkomitmen untuk ikut melestarikan semua satwa yang ada disini sesuai dengan habitat aslinya," pungkas Agus.
Reporter: Yusril Banu & Afthon Hilman