Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Jenis Ending Film, Mana yang Menjadi Favoritmu?
15 Mei 2017 11:20 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
Tulisan dari Tutur Literatur tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT

Ending barangkali merupakan bagian kecil dari cerita. Akan tetapi ending memiliki fungsi yang cukup krusial dalam sebuah cerita. Ending dapat menentukan berkesan atau tidaknya sebuah film bagi penontonnya, maka jangan pernah remehkan elemen yang satu ini.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa jenis alternatif ending yang terdapat dalam sebuah film. Jika kita mulanya hanya mengenal dua jenis ending yakni happy ending dan sad ending, maka kamu perlu mengetahui bahwa ada beberapa bentuk lainnya. Apa saja?
Baca di sini:
1. Happy ending
Sebagian besar pennulis cerita lebih memfavoritkan jenis ending ini. Tak hanya mereka, ending ini juga disukai oleh sebagian besar penontonnya. Suatu kepuasan tersendiri jika kita melihat ending di mana tokoh utamanya berhasil melewati masa sulit dan akhirnya hidup bahagia.
2. Sad ending
Film dengan jenis ending ini biasanya memancing emosi audiens dengan akhir cerita yang membuat sesak, menyedihkan, atau bahkan berujung tragis bagi tokoh-tokoh protagonis dalam film. Memang, ending jenis ini tidak begitu disukai oleh audiens, akan tetapi dengan eksekusi yang apik, sad ending mampu menorehkan kesan mendalam di hati para penontonnya.
ADVERTISEMENT
3.Cliffhanger
Jika kamu merupakan penikmat film dengan jam terbang yang lumayan tinggi, pasti kamu pernah menonton film yang memakai alternatif ending seperti ini. Jenis ini bersifat menggantug, di mana audiens dipersilakan untuk menafsirkan sendiri kelanjutannya.
Salah satu film dengan cliffhanger ending adalah Inception. Di akhir film, penonton dipersilakan untuk menafsirkan apakah si tokoh utama masih ada di dalam mimpi atau sudah berada di dunia nyata.

4. Twist ending
Film dengan jenis ending ini paling banyak difavoritkan oleh penikmat film. Pasalnya, film jenis ini seringkali mengundang rasa penasaran dan memancing penonton untuk menebak-nebak bagaimana akhir ceritanya. Ending yang tak tertebak, membuat penonton makin menikmati keseruan alur film dan fokus mengikuti ceritanya. Banyak penulis skenario memilih alternatif ending ini untuk memuaskan penontonnya.
ADVERTISEMENT
5. Shocking ending
Pada umumnya, twist dan shocking ending memiliki perbedaan yang cukup tipis. Pada film yang memiliki twist ending, sejak awal cerita biasanya kita disuguhkan dengan banyak misteri dan banyak hal-hal janggal yang mengundang rasa penasaran, sehingga ikut menebak-nebak bagaimana film dapat menguraikan hal-hal janggal itu pada saat cerita berakhir.
Sementara shocking ending menyuguhkan akhir cerita yang cukup mengejutkan yang selama film berlangsung, tidak kita duga akan terjadi peristiwa yang demikian.
Contoh dari film yang memakai ending jenis ini adalah Se7en. Di akhir film, si tokoh utama mendapatkan sebuah paket berbentuk kotak. Tak disangka, paket tersebut berisi potongan mayat istrinya.
Movie lovers, jenis ending mana yang paling kamu sukai dalam sebuah film?
ADVERTISEMENT