Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
5 Manfaat Membaca Buku Fiksi
3 Juni 2017 15:40 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
Tulisan dari Tutur Literatur tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Image source: http://images6.fanpop.com
ADVERTISEMENT
Membaca kisah fiksi bagi sebagian orang mungkin hanya membuang-buang waktu dan merupakan jenis bacaan yang bermanfaat untuk menyenangkan hati saja. Jika kamu adalah salah satu orang yang berpikiran demikian, kamu sedang berada di jalan yang salah. Kisah fiksi, ternyata memiliki beberapa manfaat positif. Penasaran apa saja? Mari simak ulasan berikut:
1. Mencegah depresi dan mengurangi stress
Sifat dasar dari sebuah karya fiksi adalah: meghibur. Bagi kamu yang sedang suntuk atau merasa penat dengan aktivitas sehari-hari, cobalah mengusir rasa penat tersebut dengan cara membaca karya fiksi. Dengan membaca kisah fiksi, rasa galau, bosan, suntuk dan penatmu kemungkinan besar akan hilang atau berkurang hingga pikiran kembali segar.
2. Meningkatkan kemampuan mengolah emosi
ADVERTISEMENT
Saat membaca karya fiksi, kita sebenarnya sedang berlatih menata dan mengola emosi agar menjadi lebih stabil. Saat kita berimajinasi, emosi di dalam diri akan ikut bergejolak, baik itu merasa sedih, kesal, marah atau bahagia. Perasaan-perasaan ini adalah sebuah permainan emosi. Dengan emosi yang terlatih naik atau turun, maka otomatis kita akan lebih mampu mengontrol emosi dalam diri menjadi lebih baik dan positif.
3. Meningkatkan kepekaan terhadap orang lain
Naik turunnya emosi yang bisa dikendalikan akan membuat sistem penginderaan menjadi lebih peka. Hal ini merupakan salah satu pertanda bahwa kita lebih perduli terhadap lingkungan disekeliling. Alam bawah sadar kita akan mempunyai kemampuan untuk tahu isi hati, pikiran dan perasaan orang lain.
ADVERTISEMENT
4. Merilekskan Tubuh
Jika sehari-hari kita bergulat dengan ketegangan atas berbagai tanggung jawab dan tugas yang dipikul, karya fiksi bisa membantu kita merilekskan tubuh. Membaca karya fiksi merupakan suatu hiburan ringan dan murah namun mampu membuat itaks lebih rileks, serta mengendurkan otot-otot tubuh yang tegang.
5. Meningkatkan kualitas tidur
Jika memiliki masalah dengan tidur, seperti kurang nyaman dan nyenyak atau bahkan kesulitan tertidur, mulailah membiasakan diri membaca buku-buku fiksi sebelum tidur pada malam hari. Karya fiksi bisa membatu tubuh dan pikiran kita jadi lebih rileks sehingga memudahkan kita untuk cepat terlelap dalam tidur nyenyak dan nyaman.
Nah, disamping menghibur, karya fiksi juga memiliki manfaat positif juga kan untuk kesehatan? Yuk mulai temukan buku-buku fiksi favoritmu! :)
ADVERTISEMENT