Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Rektor Ingatkan Mahasiswa tentang Kesadaran Membayar Pajak
29 November 2022 13:07 WIB
Tulisan dari Berita UMT tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Duta Pajak Provinsi Banten melaksanakan Sosialisasi Sadar Pajak di Universitas Muhammadiyah Tangerang pada Senin, 28 November 2022. Sosialisasi duta pajak yang diselenggarakan di Aula UMT Jenderal Soedirman ini dilaksanakan di kampus dengan tema "Generasi Sadar Pajak Muda Berkreasi Membangun Banten". Acara ini diselenggarakan oleh Bapenda Provinsi Banten dengan tujuan mengajak mahasiswa untuk meningkatkan kesadaran dalam membayar pajak.
ADVERTISEMENT
Dekan Fakultas Ekonomi UMT, Dr. Hamdani mengatakan dalam laporannya bahwa kegiatan sosialisasi ini harus memotivasi mahasiswa untuk membayar pajak guna meningkatkan penerimaan pajak daerah.
Hamdani menambahkan FEB UMT saat ini sudah memiliki tax center dengan tujuan untuk memberikan kesempatan kepada dosen dan mahasiswa nantinya untuk menjadi konsultan pajak bagi UMKM. Untuk Informasi bahwa saat ini FEB UMT melalui Dr. Hamdani sudah memiliki lebih dari 3500 UMKM binaan di Tangerang Raya. “Ke depan, kami akan mendorong Bapenda untuk melakukan MoU terkait Catur Dharma Universitas,” tambah Hamdani dalam laporannya.
Selain itu, Rektor UMT Dr. Ahmad Amarullah mengatakan bahwa tindakan Bapenda mengajak generasi muda untuk taat pajak kepada mahasiswa sudah tepat. “Kampus merupakan mitra strategis karena sarat dengan intelektual potensial untuk meningkatkan kesadaran membayar pajak,” jelas Amarullah.
ADVERTISEMENT
Rektor berpesan kepada para mahasiswa agar setelah acara ini, mereka bisa berpesan kembali kepada masyarakat luas bahwa kesadaran membayar pajak adalah kewajiban warga negara.
“Masalahnya bukan hanya keengganan membayar pajak, tetapi sosialisasi ini dapat mendidik para mahasiswa sedemikian rupa sehingga mereka meningkatkan kesadaran pajak dan tahu harus mulai membayar pajak dari mana,” tegas Rektor.