
"Sebelumnya, kami meminta maaf terlebih dahulu atas kegaduhan yang sebelumnya dibuat oleh Holywings pusat yang membuat promo dengan dampak seluruhnya termasuk juga di sini," kata Manager Gold Dragon Bar, Joko Heryadi, Rabu (3/8).
Joko bilang, tidak hanya berganti nama, dalam operasionalnya Gold Dragon Bar yang berada di bawah PT Palembang Sayap Berjaya tak lagi dipimpin oleh manajemen Holywings pusat.
Sedang memuat...
0 01 April 2020
S
Sedang memuat...
"Holywings pusat yang mengadakan promo itu, kita (di Palembang) juga kena imbasnya. Maka diputuskan untuk lepas dari Holywings yang berpusat di Jakarta," katanya.
Meski demikian, Joko belum memberikan kepastian mengenai kapan dimulainya operasional Gold Dragon Bar tersebut.
"Kami akan menyelesaikan satu per satu dulu masalah kemarin, meskipun ada yang sudah selesai. Setelahnya baru beroperasi," katanya