Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten Media Partner
Pilkada di Sumsel 2020: Hasil Sementara 3 Petahana Tumbang
10 Desember 2020 18:10 WIB
ADVERTISEMENT
7 kabupaten di Sumsel melaksanakan Pilkada serentak 2020 , dimana berdasarkan perolehan sementara 3 pasangan calon (Paslon) petahana tumbang dari penantang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari situs resmi KPU di pilkada2020.kpu.go.id, kekalahan paslon petahana pertama terjadi di Kabupaten Ogan Ilir, dimana Ilyas Panji Alam-Endang PU Ishak memperoleh 36,6 persen suara tertinggal dari Panca Akbar-Ardani dengan 63,4 persen.
Suara yang masuk berasal dari 403 TPS atau 45,03 persen dari total keseluruhan 895 TPS yang ada di 16 kecamatan Kabupaten Ogan Ilir.
Kemudian, Pilkada Kabupaten Musi Rawas, pasangan Ratna Machmud-Suwarti mampu unggul sementara dari pasangan petahana Hendra Gunawan-Mulyana dengan perbandingan 52,7 persen-47,3 persen suara masuk dari 264 TPS atau 32,43 persen dari total 814 TPS.
Selanjutnya, pasangan Devi Suhartoni-Innayahtullah di Pilkada Muratara mampu unggul 45,5 persen dari pesaingnya M Syarif HD-Surian yang merupakan petahana (32,6 persen) dan Askiropi Ayub-Baikuni (21,9 persen).
ADVERTISEMENT
Jumlah suara tersebut berasal dari 165 TPS atau 38,64 persen dari total keseluruhan 427 TPS yang ada di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara)
Ketua KPU Provinsi Sumsel, Kelly Mardiana, mengatakan semua paslon hendaknya menahan diri sembari menunggu hasil rekapitulasi resmi dari KPU yang dilakukan secara berjenjang.
"Proses penghitungan suara dan pengummuman akan dilaksanakan pada 13-17 Desember 2020," katanya.