Biar Badan Sehat! Ini 5 Manfaat Minum Teh Daun Kelor Setiap Hari

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
3 Februari 2021 13:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi teh daun kelor. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi teh daun kelor. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Daun kelor memiliki beberapa banyak manfaat kesehatan menarik —terutama kegunaannya sebagai tanaman obat tradisional, memberikannya julukan sebagai pohon ajaib. Tidak hanya itu, masih banyak manfaat kesehatan potensial yang juga masih diteliti oleh ilmuwan. Maka dari itu, tanaman ini bisa mulai kamu tambahkan ke dietmu.
ADVERTISEMENT
Salah satu cara paling mudah adalah dengan mengonsumsi teh daun kelor. Daun kelor dapat direbus dan dimakan seperti bayam atau dikeringkan untuk dijadikan teh.
Teh juga bisa kamu buat dengan menggunakan bubuk daun kelor —yang cukup populer dan mudah ditemukan. Mengutip WebMD, sebelum memutuskan untuk minum teh daun kelor setiap hari di pagi hari, berikut 5 manfaat yang ditawarkannya!

1. Daun kelor menjaga kesehatan jantung

com-Ilustrasi seseorang terkena serangan jantung. Foto: Shutterstock
Dalam penelitian untuk hewan, ekstrak kelor telah ditemukan dapat meningkatkan kesehatan jantung. Daun kelor dapat menurunkan kolesterol dan mengurangi pembentukan plak di arteri —menjaga fungsi jantung tetap optimal. Fungsi ini juga bekerja mirip dengan obat statin (mengendalikan kolesterol).

2. Mengendalikan diabetes

Ilustrasi bubuk daun kelor Foto: dok.shutterstock
Teh daun kelor dapat membantu penderita diabetes untuk mengatur kadar glukosa dalam darahnya. Banyak penelitian menunjukkan hasil positif pada hewan. Beberapa studi pada manusia juga menunjukkan bahwa konsumsi kelor dapat menurunkan kadar glukosa setelah makan. Meski begitu, efek ini menunjukkan hasil berbeda tergantung varietas kelor dan cara pembuatannya.
ADVERTISEMENT

3. Menjadi pengobatan kanker

Ilustrasi daun kelor Foto: dok.shutterstock
Kabar baik! dalam penelitian laboratorium, daun kelor ditemukan dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker pankreas dan meningkatkan efek obat kemoterapi. Namun, tetap perlu lebih banyak penelitian lagi untuk membuktikan keefektifan dan keamanan kelor bagi penderita kanker.

4. Menjaga kesehatan otak

Orang tua sakit Alzheimer. Foto: Pixabay
Dalam sebuah penelitian pada hewan, ekstrak daun kelor memiliki efek positif pada senyawa kimia di otak. Bahkan, para ilmuwan menyimpulkan bahwa daun kelor harus diteliti lagi sebagai potensi pengobatan untuk penyakit Alzheimer.

5. Melindungi diri dari penyakit kronis

Ilustrasi daun kelor. Foto: Shutterstock
Daun kelor mengandung beberapa senyawa yang dapat mencegah penyakit kronis —seperti polifenol, tanin, hingga saponin. Selain melawan penyakit jantung, kerusakan hati, dan diabetes, senyawa-senyawa ini juga melawan peradangan kronis lainnya.
ADVERTISEMENT