Makanan Khas Sukabumi, Jangan Lewatkan 6 Hidangan Ini

Viral Food Travel
Berita viral seputar Food dan Travel
Konten dari Pengguna
1 Juli 2021 5:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Viral Food Travel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi makanan khas Sukabumi. Sumber: freepik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi makanan khas Sukabumi. Sumber: freepik
ADVERTISEMENT
Makanan khas Sukabumi kerap menjadi buruan wisatawan. Sama dengan daerah lainnya di Indonesia, Sukabumi juga memiliki hidangan lezat yang tak boleh dilewatkan begitu saja. Buat kamu yang mungkin belum familiar dengan kuliner yang ada di kota ini yuk simak makanan khas dari kota kelahiran Syahrini berikut ini!
ADVERTISEMENT

6 Makanan Khas Sukabumi

1. Roti Priangan

Ilustrasi roti priangan sebagai makanan khas Sukabumi. Foto: Magda Ehlers/pexels
Makanan khas Sukabumi yang pertama ialah kudapan manis bernama Roti Priangan. Roti ini juga biasa dikenal dan disebut oleh masyarakat setempat dengan Roti Oey Tjiang Lie.
Jangan salah, roti asli Sukabumi ini ternyata merupakan kuliner legendaris yang telah ada sebelum Indonesia merdeka. Meskipun sederhana,cita rasa berkualitas dari roti lembut dengan isian klasik, seperti cokelat, nanas, pisang cokelat, gula susu, dan keju ini tak kalah enak dengan roti-roti lain di toko bakery modern. Harganya yang sangat terjangkau juga menjadi salah satu daya tariknya.

2. Mochi

Siapa sih yang tidak mengenal mochi? Camilan lucu berwarna-warni, berbentuk bulat, dan sangat kenyal ini kerap kali kita temukan di berbagai pusat oleh-oleh.
Ilustrasi mochi sebagai makanan khas Sukabumi. Foto: RODNAE Productions/pexels
Mochi sendiri terbuat dari adonan tepung ketan yang diisi dengan berbagai isian, seperti kacang merah dan cokelat, kemudian dibentuk bulat dan dilapisi dengan tepung tapioka.
ADVERTISEMENT

3. Bandros

Kue bandros merupakan camilan dari Jawa Barat, termasuk Sukabumi. Makanan ini dibuat dari tepung beras, kelapa parut, santan, dan daun suji, kemudian dimasak dalam cetakan yang khas. Setelah matang, kue bandros akan diberi taburan gula pasir.
Adonan bandros sendiri memiliki cita rasa gurih karena kelapa dan santannya. Namun rasa gula yang manis akan berpadu sehingga melahirkan kenikmatan yang khas. Bandros sangat enak dimakan saat masih hangat bersama segelas kopi atau teh.

4. Geco

Geco menjadi salah satu makanan khas yang bisa kamu temukan di Sukabumi. Nama geco diambil dari kata toge dan tauco. Geco merupakan makanan yang berisi toge, mie, tahu, kentang, dan ketupat, yang diguyur dengan kuah tauco.
ADVERTISEMENT

5. Sekoteng Singapore

Ilustrasi segelas sekoteng singapore. Foto: Teona Swift/pexels
Eits, meski bernama sekoteng Singapore, minuman ini tak perlu kamu cari sampai ke Singapura, cukup di Sukabumi saja. Sekoteng ini tidak jauh berbeda dengan sekoteng pada umumnya. Namun ada satu yang khas dan membedakan, yakni toping biskuit jahe dan kacang hijau yang tak bisa kamu temukan pada minuman sekoteng lainnya.

6. Deblo

Deblo adalah makanan khas Sukabumi yang terbuat dari singkong yang dikukus, diberi bumbu, dihaluskan hingga kalis, kemudian digoreng sampai kering. Cita rasanya yang gurih dan teksturnya yang garing akan membuat siapa saja ketagihan, apalagi jika dimakan selagi hangat.
Nah, itu dia tadi makanan khas Sukabumi yang bisa jadi rekomendasi wisata kuliner di sana. Dari enam hidangan di atas, mana yang paling ingin kamu coba?
ADVERTISEMENT
(SYA)