Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Teknik Dasar Permainan Sepak Bola yang Harus Diketahui
17 Mei 2021 18:29 WIB
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Aksi-aksi individu pemain sepak bola yang selalu mencuri perhatian tidak akan bisa dilepaskan dari teknik dasar permainan sepak bola yang terus mereka asah sedari kecil.
ADVERTISEMENT
Namun, jika dilihat dari layar kaca, teknik dasar permainan sepak bola yang dilakukan para pemain tampak mudah dilakukan.
Tetapi perlu latihan yang serius dan konsisten agar bisa menjadi pemain bola yang profesional.
Sebelum bermain di lapangan, kamu harus mempelajari beberapa teknik dasar dalam permainan sepak bola.
Seperti apa teknik-teknik dalam bermain bola? Berikut penulis merangkum beberapa teknik dasar bermain sepak bola serta cara melakukannya dari buku Jago Sepak Bola karangan Reki Siaga Agustina.
Teknik Dasar Permainan Sepak Bola
1. Teknik Dasar Menggiring Bola
Teknik menggiring bola merupakan teknik dasar yang harus dikuasai oleh pemain sepak bola. Teknik ini digunakan untuk mengontrol dan menggerakkan bola.
Dalam menggiring bola, ada 2 teknik yang bisa Anda pelajari.
ADVERTISEMENT
Dalam teknik ini, Anda bisa menggunakan tiga sisi kaki Anda untuk menggiring bola. Bagian kaki yang bisa digunakan yakni kaki dalam, kaki luar dan punggungan kaki.
2. Teknik Dasar Mengoper Bola
Teknik mengoper bola wajib kamu pelajari sebelum bermain di lapangan. Karena permainan ini tidak dimainkan sendiri, terdapat 10 rekan pemain di tim-mu.
Meski terlihat mudah, namun teknik ini harus dilakukan dengan benar agar bola dapat sampai ke pemain yang dituju.
Pemain dapat menggunakan 3 bagian kakinya untuk mengoper bola, yaitu kaki bagian dalam, bagian luar dan punggungan kaki.
ADVERTISEMENT
Beberapa teknik passing yang bisa kamu lakukan yakni passing pendek, passing panjang atau through pass dan passing jauh yang kerap dikenal umpan lambung.
Teknik megoper bola bisa dilakukan dengan cara posisikan badan anda menghadap bola, lalu fokuskan pandangan terhadap pemain yang dituju. Ayunkan kaki dan oper bola ke pemain yang dituju. Sesuaikan kekuatan tendangan dengan jarak pemain yang dituju.
3. Teknik Dasar Menendang Bola
Salah satu teknik yang harus dipelajari jika ingin menjebol gawang lawan yakni teknik menendang bola.
Dalam teknik ini, seorang pemain membutuhkan kekuatan yang cukup untuk menendang bola.
Selain itu, pemain juga harus memerhatikan akurasi tendangan agar bola tepat sasaran ke gawang. Semakin sering dilatih, maka akurasi tendangan Anda akan lebih tepat mengenai sasaran.
ADVERTISEMENT
Caranya, pemain dapat melakukan ancang-ancang sebelum menendang bola. Lalu, letakkan salah satu kaki sebagi tumpuan ketika shooting. Terakhir, tendang bola dan sesuaikan power dengan jarak yang dituju.
4. Teknik Mengontrol Bola
Setelah mempelajari ketiga teknik sebelumnya, Anda juga perlu tahu cara mengontrol bola yang tepat. Pemain harus bisa mengontrol bola dengan baik ketika mendapat umpan dari rekan satu tim.
Teknik ini juga perlu dilatih agar bola yang diterima tidak memantul dan menjadi milik lawan.
Agar terbiasa, Anda bisa melatihnya dengan cara memantulkan bola ke tembok lalu kontrol bola pantulan tadi. Selain itu, berlatih bersama rekan bermain juga bisa menjadi lebih efektif.
Caranya dengan memerintahkan teman untuk mengumpan bola kepada Anda.
ADVERTISEMENT
5. Teknik Dasar Menyundul Bola
Teknik terakhir yak tak kalah pentingnya yakni teknik menyundul bola. Meskipun terlihat sepele dan bisa dilakukan asal-asalan, namun menyundul yang benar merupakan salah satu teknik dasar dalam permainan sepak bola.
Selain menggunakan kaki, para pemain bola juga dapat menggunakan kepala. Karena nya pemain wajib menguasai teknik menyundul atau heading yang baik.
Teknik menyundul bola dapat dilakukan ketika bola ada diatas dan sulit digapai kaki. Heading juga dapat dilakukan ketika akan mengoper bola dan menyarangkan bola ke gawang lawan.
Caranya, pemain menyundul bola menggunakan kepala bagian depan atau dahi bukan ubun-ubun. Agar bola dapat diarahkan sesuai keinginan serta meluncur dengan bertenaga. (ANH)