KAI: Tiket Kereta dari Jakarta di H-2 dan H-3 Lebaran Habis Terjual

15 Maret 2018 14:58 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kereta Api. (Foto: Dok. kai.id)
zoom-in-whitePerbesar
Kereta Api. (Foto: Dok. kai.id)
ADVERTISEMENT
PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengkonfirmasi penjualan tiket kereta api reguler dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen ke semua tujuan pada H-2 dan H-3 Lebaran atau tanggal 13 dan 12 Juni 2018 habis terjual. Hal ini diungkapkan Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Edy Kuswoyo.
ADVERTISEMENT
"Pemberangkatan untuk tanggal 13 Juni 2018 (H-2) dan pemberangkatan 12 Juni 2018 (H-3) dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen ke semua tujuan, sudah habis," kata dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis (15/3).
Sementara itu, untuk tiket kereta api reguler untuk keberangkatan tanggal 5, 6, 7 Juni 2018 atau H-10 sampai H-8 dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir masih tersedia. Sedangkan untuk keberangkatan tanggal 8-11 Juni 2018 atau H-7 sampai H-4 Lebaran dari Stasiun Gambir tujuan Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, dan Surabaya Pasar Turi, masih tersedia.
Persiapan Natal dan tahun baru PT KAI DAOP 2 (Foto: Dok.Humas PT KAI)
zoom-in-whitePerbesar
Persiapan Natal dan tahun baru PT KAI DAOP 2 (Foto: Dok.Humas PT KAI)
Untuk keberangkatan tanggal 8-13 Juni 2018 atau H-7 sampai H-2 Lebaran dari Stasiun Pasar Senen ke Semarang Tawang, Semarang Poncol, Yogyakarta, Solo, Surabaya Pasar Turi, Surabaya Gubeng, dan Malang habis terjual.
ADVERTISEMENT
"Terakhir, keberangkatan pada tanggal 8 Juni 2018 (H-7) dari stasiun Gambir ke Yogyakarta, Solo, Surabaya Gubeng, masih tersedia, sedangkan tanggal 9-13 Juni 2018 (H-6 sampai H-2) sudah habis. Dan keberangkatan untuk tanggal 8-13 Juni 2018 (H-7 sampai H-2) dari Stasiun Gambir tujuan Purwokerto, Cilacap dan Malang sudah habis," jelas dia.
PT KAI masih membuka penjualan tiket kereta api reguler yang masih tersisa selama 24 jam melalui KAI Access, website kai.id, dan channel eksternal lainnya. Pada Lebaran tahun ini, PT KAI Daop I mengoperasikan 53 kereta api reguler dengan ketersediaan 30.572 tempat duduk. Ada juga 16 rangkaian kereta api tambahan dengan jumlah tempat duduk yang disediakan sebanyak 9.344. Namun tiket kereta api tambahan belum dijual untuk umum.
ADVERTISEMENT