Firmino dan Kebiasaannya Ciptakan Hattrick saat Bertemu Arsenal

21 Agustus 2019 14:22 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
'Si Senor, give the ball to Bobby and he'll score'. Foto: Reuters/Carl Recine
zoom-in-whitePerbesar
'Si Senor, give the ball to Bobby and he'll score'. Foto: Reuters/Carl Recine
ADVERTISEMENT
Pergerakan Roberto Firmino patut diperhatikan saat Liverpool menjamu Arsenal di Anfield, Sabtu (24/8/2019) malam WIB. Pasalnya, sosok berkebangsaan Brasil itu sudah dua kali hattrick saat melawan Arsenal.
ADVERTISEMENT
Memang selama ini Firmino dikenal sebagai penyerang dengan sikap altruistik. Maksudnya, alih-alih mengutamakan diri sendiri, eks gelandang serang TSG Hoffenheim ini lebih memprioritaskan rekannya dalam urusan mencetak gol.
Tengok saja apa yang terjadi ketika Liverpool bertemu Chelsea di Piala Super Eropa 2019. Tepatnya pada menit ke-47, Fabinho Tavares melepas umpan dan Firmino sempat berada dalam situasi satu lawan satu dengan kiper lawan, Kepa Arrizabalaga.
Namun, Firmino lebih memilih melepas umpan ke Sadio Mane. Tembakan pertama yang dilancarkan Mane sukses ditepis kiper Spanyol itu dan kemudian bola mendekat ke Firmino. Menariknya, pemain berusia 27 tahun ini tak tergoda untuk menyambar peluang emas ini.
Firmino malah berusaha menjauhkan tangan Arrizabalaga dari bola melalui gerak tubuhnya. Ketika dia bertindak demikian, Mane mendorong bola sedikit dengan kakinya dan gol pun tercipta.
ADVERTISEMENT
Namun, ketika menghadapi Arsenal, Firmino yang dikenal semua orang berubah wujud menjadi penyerang buas. Tengok ketika dua tim ini bertemu di Anfield pada Desember 2018. Kala itu, The Reds menang 5-1 dan Firmino menyumbangkan tiga gol.
Ingin gol macam apa? Semua ada. Melalui gol pertama, Firmino memamerkan gerak patennya bernama No-Look Finish. Sementara, gol kedua Firmino muncul tak lama setelah gerak dribelnya membuat tiga pemain Arsenal tersungkur. Gol terakhirnya sendiri tercipta dari penalti.
Sepanjang duel Liverpool dan Arsenal di era Premier League, hanya Robbie Fowler (6) yang memiliki catatan hattrick lebih baik daripada Firmino. Kans pemain bernomor punggung 9 ini untuk meningkatkan catatan hattrick-nya pada duel melawan Arsenal nanti pun dapat dibilang terbuka.
ADVERTISEMENT
Apalagi, Firmino baru mencetak gol dalam skema brilian yang membuat Liverpool menang 2-1 atas Southampton, akhir pekan silam. Tepatnya pada menit ke-71, Firmino menerima umpan Mane dan lepas dari kawalan enam pemain bertahan lawan sebelum mencetak gol di kotak penalti.
====
*Laga Liverpool vs Arsenal akan berlangsung di Anfield, Sabtu (24/8/2019) malam WIB. Sepak mula dilakukan pada pukul 23:30 WIB.