news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Resep Masakan: Mi Goreng Jawa Gurih nan Lembut

7 September 2018 8:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mi goreng Jawa (Foto: Instagram/ @literallyinmytummy)
zoom-in-whitePerbesar
Mi goreng Jawa (Foto: Instagram/ @literallyinmytummy)
ADVERTISEMENT
Resep masakan berbahan dasar bakmi menjadi salah satu hidangan khas Nusantara yang banyak dicari dan digemari. Ya, bakmi memang kerap diolah menjadi berbagai jenis hidangan.
ADVERTISEMENT
Salah satu jenis hidangan bakmi yang populer adalah mi goreng Jawa. Masakan tersebut lebih dikenal berasal dari daerah Jawa Tengah, seperti Yogyakarta, Solo, Semarang, dan sekitarnya. Dibuat dengan campuran kecap manis, mi goreng Jawa memiliki cita rasa manis gurih yang sangat khas.
Biasanya, mi goreng Jawa dijual di tenda-tenda atau gerobak pinggir jalan, meski beberapa di antaranya juga disajikan di restoran. Namun, bila kesulitan untuk mencari tempat yang menjual hidangan khas Jawa Tengah itu, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah, lho. Cara membuatnya pun tak sulit dan bahan-bahannya juga mudah didapatkan.
Penasaran? Yuk, simak resep masakan mi goreng Jawa ala rumahan berikut ini:
Bahan-bahan
250 gr mi telur
1 buah tomat, potong-potong
ADVERTISEMENT
2 tangkai daun bawang, iris
2 butir telur
10 buah bakso, iris tipis
100 gram dada ayam, disuwir
3-4 sdm kecap manis
4 lembar kol iris
3 lembar pokcoy, potong-potong
Garam, secukupnya
Merica, secukupnya
Air, secukupnya
Cabe rawit sesuai selera
Bumbu halus:
7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 butir kemiri
1 sdm ebi, rendam air panas hingga lunak
2 buah cabe merah
Cara membuat:
1. Rebus mi telur hingga lunak, lalu sisihkan
2. Panaskan minyak, lalu masak telur orak arik. Tambahkan bumbu halus dan tumis hingga wangi
3. Masukkan sayuran, cabe rawit, suwiran ayam dan bakso, kemudian aduk hingga merata
4. Tambahkan air secukupnya, rebus sayuran hingga agak layu. Selanjutnya masukkan mi telur, kecap manis, merica, dan garam.
ADVERTISEMENT
5. Masukan tomat, daun bawang, aduk hingga merata
6. Angkat dan sajikan.
Selamat mencoba resep masakan mi goreng Jawa di atas!