Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Aktris sekaligus penyanyi, Ariel Tatum mengaku memiliki gangguan mental sejak usianya 13 tahun. Ia mengidap Borderline Personality Disorder (BPD) atau kepribadian ambang akut yang menyebabkan dirinya sulit untuk berkegiatan dan menjalin hubungan dengan orang lain.
ADVERTISEMENT
Hingga kini, dia masih terus berusaha untuk mengontrol dirinya sendiri.
Perempuan berusia 22 tahun ini bersyukur dirinya mendapat dukungan dari orang-orang di sekitarnya. Terutama dari keluarga dan sahabat terdekat.
"(Orang yang jadi sandaran) keluarga dan sahabat-sahabat aku. Tapi terutama diri sendiri sih. Karena satu-satunya yang bisa mengubah diri kita adalah diri sendiri," ucapnya ketika ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (19/10).
Sahabat yang dimiliki oleh pelantun lagu 'Karena Aku T'lah Denganmu' ini juga tidak banyak. Dia hanya menyebutkan dua nama selebriti saja yang menjadi sahabat dekatnya.
"Teman aku yang seleb cuma dua, cuma Mischa Chandrawinata sama Yuki Kato. Mereka sangat sportif, pertemanan kita yang bener-bener, bukan cuma main-main doang," akunya.
Lantas, bagaimana dengan pasangan untuk menyemangati hari-harinya?
ADVERTISEMENT
"Aku pribadi sih aku lagi enggak ada pasangan ya. Jadi aku enggak bisa relatable. Jadi buat aku cuman keluarga sama sahabat sahabat saja (yang memberi dukungan)," tandasnya.
Sebelumnya, Ariel Tatum sempat menjalin hubungan asmara dengan penyanyi Marcello Tahitoe. Hanya saja hubungan mereka tidak terlalu diekspose.
Setelah itu, Ariel diketahui menjalani asmara dengan pesepakbola Ryuji Utomo. Mereka mengumbar kemesraan pada Mei 2017 di akun Instagram masing-masing.
Sayang, hubungan keduanya juga harus kandas di tengah jalan. Bahkan, kini mantan kekasihnya itu sudah menikah dengan wanita lain bernama Shabrina Ayu.