'Ballers' dan 'Insecure' Musim Terbaru Tayang di HBO 13 Agustus

9 Agustus 2018 17:29 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Serial HBO 'Ballers' dan 'Insecure'. (Foto: HBO Asia)
zoom-in-whitePerbesar
Serial HBO 'Ballers' dan 'Insecure'. (Foto: HBO Asia)
ADVERTISEMENT
Dua serial komedi hit HBO, 'Ballers' dan 'Insecure' akan memasuki musim baru dan akan tayang dengan waktu yang sama dengan penayangan di Amerika Serikat, pada Senin 13 Agustus mendatang, dari pukul 09.00 WIB di HBO, HBO GO, dan HBO On Demand. 'Ballers' masuk musik ke-4, sementara 'Insecure' baru akan memasuki musim ketiga.
ADVERTISEMENT
'Ballers' merupakan serial komedi yang bercerita tentang kehidupan para mantan pemain American football masa kini dan bercerita tentang perjuangan Spencer Strasmore (Dwayne Johnson). Mantan bintang American football itu mendapatkan kembali kehidupannya di masa pensiun, saat dia melatih para pemain muda.
Serial HBO, 'Ballers'. (Foto: HBO Asia)
zoom-in-whitePerbesar
Serial HBO, 'Ballers'. (Foto: HBO Asia)
Setelah menolak untuk mendiskusikan perwakilannya melalui aliansi dengan Anderson bersaudara yang kaya dan licik untuk memindahkan lisensi football ke Las Vegas, Spencer dan rekannya Joe mengembangkan sepak terjangnya dalam bisnis manajemen, mencari peluang dengan membeli lisensi olah raga ekstrim yang cocok di LA.
Selain Dwayne Johnson, sederet bintang lain yang turut meramaikan serial ini adalah John David Washington, Omar Benson Miller, Donovan Carter, Troy Garity, London Brown, Jazmyn Simon, dan Brittany S. Hall. Serial ini nantinya akan tayang dalam 9 episode, dan ditayangkan pada Senin (13/8) mulai pukul 09.00 WIB, dan penayangan ulang primetime di hari yang sama jam 22.00 WIB.
Serial HBO, 'Insecure'. (Foto: HBO Asia)
zoom-in-whitePerbesar
Serial HBO, 'Insecure'. (Foto: HBO Asia)
Sementara itu, serial 'Insecure' yang dibintangi oleh Issa Rae ini bercerita tentang persahabatan dua wanita Afrika-Amerika yang menghadapi ketidaksempurnaan yang terjadi dalam kehidupan mereka, sambil berupaya menemukan cara yang baik mengatasi berbagai situasi sosial dan mengatasi tiada hentinya serangkaian pengalamanan tidak nyaman setiap hari.
ADVERTISEMENT
Di musim ketiga ini, Issa yang berperan sebagai dirinya sendiri mencoba mengatasi hubungannya yang rumit dengan Daniel (Y'lan Noel), teman masa kecilnya dan putus-sambung berkali-kali, yang tengah meniti karir musiknya.
Pada awalnya, Issa mempertanyakan perannya di lembaga non-profit “We Got Y’all” dan Molly (Yvonne Orji) membuat batasan untuk berkonsentrasi dengan karier impiannya di kantor hukum milik keturunan Afrika Amerika, di mana ia mengambil risiko terganggu dengan ketidaknyamanan dan permasalahannya.
Beberapa pemain yang turut meramaikan serial ini antara lain adalah Yvonne Orji, Lisa Joyce, Natasha Rothwell, Amanda Seales, dan Y’lan Noel. Serial ini akan tayang pada Senin (13/8) pada pukul 09.30 pagi dan penayangan ulang primetime pada hari yang sama jam 22.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Sebelum menyaksikan dua serial tersebut, kalian bisa melihat terlebih dulu trailer 'Ballers' dan 'Insecure' di bawah ini.