news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ernest Prakasa soal Ahok Akan Bebas: Semoga Bisa Menikmati Hidup

20 Januari 2019 13:15 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ernest Prakasa. (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ernest Prakasa. (Foto: Giovanni/kumparan)
ADVERTISEMENT
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, akan bebas pada 24 Januari mendatang. Ia sebelumnya harus menjalani hukuman dua tahun penjara karena terbukti melakukan penistaan agama dalam pidatonya di Kepulauan Seribu.
ADVERTISEMENT
Ucapan selamat disampaikan komika sekaligus sutradara, Ernest Prakasa, kepada Ahok yang akan segera dibebaskan. “Selamat menempuh kebebasan,” kata Ernest saat ditemui di Kasablanka, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Ernest Prakasa. (Foto: Munady)
zoom-in-whitePerbesar
Ernest Prakasa. (Foto: Munady)
Ernest Prakasa mendengar berbagai kabar terkait kebebasan Ahok nanti. Misalnya saja, Ahok akan menjadi host talkshow atau ia akan menikah begitu menghirup udara bebas.
Ya, Ahok dikabarkan akan menikah dengan anggota Polwan Bripda Puput Nasti Devi pada 15 Februari 2019. Hal ini diketahui dari keterangan Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi. Namun, keterangan berbeda disampaikan keluarga Ahok yang mengaku belum mengetahui pernikahan mantan suami Veronica Tan itu.
“Gue pribadi dengar banyak gosip. Pak Ahok keluar mau menikah, mau menjadi host talkshow, keluar mau jadi menteri,” ucap Ernest.
Bripda Puput Nastiti Devi dan Basuki Tjahaja Purnama Ahok (Foto: Dok. Istimewa, Aditia Noviansyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bripda Puput Nastiti Devi dan Basuki Tjahaja Purnama Ahok (Foto: Dok. Istimewa, Aditia Noviansyah/kumparan)
Apa pun yang akan dilakukan Ahok kelak, sutradara film ‘Milly & Mamet’ ini, mengatakan hanya bisa mendoakan pria berusia 52 tahun tersebut. “Semoga ketika keluar bisa istirahat, bisa menikmati hidup dulu. Gue rasa beberapa tahun terakhir adalah tahun yang cukup melelahkan buat beliau,” tutur Ernest.
ADVERTISEMENT
Karena itu, Ernest mengimbau agar Ahok tak langsung terjun ke panggung politik usai bebas kelak. “Kasihan juga. Jadi, stand up comedy-an ajalah,” ujarnya.
Kendati demikian, Ernest mengatakan jika Ahok masih dipercaya untuk menjadi aparatur negara, maka dia bisa menempati segala posisi. Hal ini berkaca dari pengalaman Ahok yang pernah menempati posisi sebagai Gubernur DKI dan anggota DPR.
“Misalnya di DKI dia (Ahok) terkenal membenahi birokrasi. Dia bisa menjadi aparatur negara misalnya. Mungkin nanti Presiden yang lebih tahu. Rasa-rasanya ada beberagai hal bisa dipercayakan kepada Ahok,” ucap Ernest.
Ernest Prakasa di Piala Maya 2019.  (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ernest Prakasa di Piala Maya 2019. (Foto: Giovanni/kumparan)
Sebagai warga DKI, Ernest Prakasa merasa senang pernah dipimpin oleh sosok seperti Ahok. Meski begitu, ia tidak mau terlalu mengagung Ahok.
ADVERTISEMENT
“Ketika Pak Ahok sudah enggak menjabat, ya udah. Gue enggak mau terlalu baper sama politik,” tutup Ernest.