Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Film Live Action 'Mulan' Lebih 'Berotot', Menegangkan dan Menghibur
21 Maret 2017 13:13 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Tiga tahun lalu, Disney sukses meluncurkan film live-action pertama mereka yang berjudul 'Maleficent' dengan keuntungan box office sebesar 758,5 juta dolar AS. Satu tahun setelahnya, live-action 'Cinderella' menyusul dengan keuntungan box office sebesar 543,5 juta dolar AS. Lalu, 'Beauty and the Beast' yang rilis pada 17 Maret lalu hingga kini telah mendapatkan keuntungan box office sebesar 357 juta dolar AS.
ADVERTISEMENT
Ya, Disney sedang gencar-gencarnya memamerkan live-action film-film klasik mereka. Setelah 'Beauty and the Beast' yang menampilkan Emma Watson dan Dan Stevens, Disney dikabarkan akan segera memproduksi film live-action selanjutnya, yaitu 'Mulan'.
'Mulan' sendiri merupakan legenda asal China yang mengisahkan tentang pengorbanan Hua Mulan untuk melindungi keluarganya. Ia pun menggantikan sang ayah ke medan perang dan menghadapi musuh-musuhnya dengan gagah.
Niki Caro, sutradara film 'Whale Rider', terpilih untuk menggarap film animasi tentang pahlawan wanita asal China ini. Namun, berbeda dengan film-film Disney yang lain, 'Mulan' tidak akan menampilkan aksi musikal apapun seperti film animasinya yang dirilis tahun 1998 lalu.
ADVERTISEMENT
Dilansir Moviefone, Caro yang berdarah Selandia Baru itu mengungkapkan bahwa Disney tidak ingin menampilkan banyak adegan musikal di film live-action mereka setelah 'Beauty and the Beast'.
"Tidak ada lagu-lagu sekarang. Horor, ya?" kata Caro. "Film 'Mulan' akan menghadirkan aksi bela diri yang heboh dari seorang wanita. Lebih 'berotot', menegangkan, dan menghibur."
Perubahan itu juga dibenarkan oleh Sean Bailey, President of Motion Picture Production Disney. Bailey menegaskan, Mulan adalah sosok wanita yang kuat dan hebat. Maka dari itu, cerita film dan suasananya pun harus disesuaikan.
"Kami akan melakukan sesuatu yang baru pada remake film ini ('Mulan'). Lebih heboh dengan sedikit sentuhan Ridley Scott," jelas Bailey pada Vulture.
ADVERTISEMENT
Pernyataan Bailey tersebut cukup membuat penasaran, terutama ketika ia menyebut Ridley Scott yang menyutradarai film-film sci-fi seperti 'Alien' dan 'Prometheus'.
Selain itu, 'Mulan' kelihatannya akan mengikuti jejak film 'The Jungle Book' yang juga menjadi film box office dengan keuntungan 966,6 juta dolar AS di tahun 2016 lalu. Pada film yang disutradarai Jon Favreau tersebut, lagu-lagu yang muncul di film animasinya di tahun 1967 tidak banyak ditampilkan. Hanya lagu 'I Wan'na Be Like You' dan 'The Bare Necessities' saja yang diperdengarkan.
Baca juga: 7 Film Disney dengan Kisah Asli yang Tragis
Rencananya, 'Mulan' akan tayang serentak di bioskop pada 2 November 2018.