Ivan Gunawan Bertemu Asistennya: Dia Nangis Minta Tolong

17 Januari 2019 13:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ivan Gunawan. (Foto: Munady Widjaja)
zoom-in-whitePerbesar
Ivan Gunawan. (Foto: Munady Widjaja)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Artis dan perancang busana Ivan Gunawan mendatangi Mapolres Jakarta Barat, Kamis (17/1). Pria berusia 37 tahun itu dimintai keterangan oleh polisi sebagai saksi terkait kasus narkoba yang menjerat asistennya, Andre Jordan Alatas (AJA). Andre ditangkap pada Senin (14/1) atas dugaan penggunaan kokain.
ADVERTISEMENT
Selain dimintai klarifikasi oleh penyidik, pria yang akrab disapa Igun ini juga menjalani tes urine. "Semuanya negatif Alhamdulillah," ucapnya.
Ivan Gunawan di Polres Jakarta Barat terkait penangkapan asistennya, AJA, Jakarta, Kamis (17/1/2019). (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ivan Gunawan di Polres Jakarta Barat terkait penangkapan asistennya, AJA, Jakarta, Kamis (17/1/2019). (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Pada saat berada di Mapolres Jakarta Barat, Ivan Gunawan sempat bertemu langsung dengan Andre. Ia mengatakan Andre langsung memeluk dan meminta tolong kepadanya.
"Ya, pasti nangis. Dia minta tolong dan memeluk saya," kata Igun.
Pemain film '5 Sehat 4 Sempurna' ini mengungkapkan bahwa dirinya tidak bisa membantu Andre. Sebab, ia ingin Andre mempertanggungjawabkan perbuatannya sendiri.
"Saya bilang 'Saya enggak bisa bantu apa-apa. Ini sudah jalan hidup kamu. Jadi apa yang kamu perbuat, ya harus kamu jalani sendiri, kamu tanggung sendiri'," tutur Igun kepada Andre.
Asisten Ivan Gunawan ditangkap Polres Jakbar.  (Foto: DOK. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Asisten Ivan Gunawan ditangkap Polres Jakbar. (Foto: DOK. Istimewa)
Selama ini, Igun sudah mengingatkan kepada teman-temannya, termasuk Andre, supaya menjauhi narkoba. Biasanya pesan tersebut ia berikan kepada teman-temannya yang begitu suka pergi ke klub malam.
ADVERTISEMENT
Karena itu, begitu tahu Andre ditangkap polisi terkait kasus narkoba, Igun mengaku tidak bisa melakukan apa-apa. Ia hanya bisa menyayangkan peristiwa yang menimpa Andre dan menjadikannya sebagai pembelajaran untuk menjaga diri dengan sebaik-baiknya.
"Misal lihat kejadian kayak gini kesannya apa yang saya omongin itu enggak pernah didengar karena 'kan namanya manusia ada waktunya sial, waktunya seperti apa gitu. Jadi, kita harus bisa jaga diri sendiri sebaik-baiknya," ucap Igun.
Dia mengaku selama ini tidak pernah melihat gelagat aneh dari Andre. "Karena saya juga aneh orangnya. Jadi, kalau saya enggak melihat orang terlalu aneh, ya, biasa aja," tutup Ivan Gunawan.