Sutradara Bocorkan Foto di Balik Layar Film Live Action 'Mulan'

16 Agustus 2018 14:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Liu Yifei sebagai Mulan (Foto: Instagram/@disney)
zoom-in-whitePerbesar
Liu Yifei sebagai Mulan (Foto: Instagram/@disney)
ADVERTISEMENT
Baru-baru ini, sutradara live action 'Mulan', Niki Caro, membocorkan suasana behind the scene filmnya. Caro mengunggah dua foto behind the scene ke akun Instagramnya yang memperlihatkansebuah adegan dalam film yang diangkat dari kartun produksi Disney tersebut.
ADVERTISEMENT
Dilansir Ace Showbiz, Caro mengunggah sebuah foto yang menampilkan sosok Mulan dengan layar hijau di belakangnya. Di sampingnya, terdapat sebuah kolam yang menampilkan refleksi bayangannya.
Adegan ini dipercaya sebagai adegan Mulan menyanyikan lagu 'Reflection'. Apalagi, postingan Caro dilengkapi dengan caption 'Mulan. Day #1. Reflections. #mulan #disney #yifei_cc'.
Namun, Caro menghapus foto tersebut dari Instagramnya tanpa alasan yang jelas. Kelihatannya, wanita yang pernah membesut film 'The Zookeeper's Wife' dan 'Whale Rider' ini mengunggah foto behind the scene tanpa sengaja. Oops!
Selain itu, sebuah foto behind the scene lain juga tersebar di media sosial yang memperlihatkan adegan Mulan tengah mandi di sebuah kolam. Namun, Mulan tak sendiri karena ada seorang pria yang diduga sebagai Ling, rekannya sesama prajurit, di film tersebut. Adegan ini sama persis dengan salah satu adegan kartun 'Mulan' yang rilis tahun 1998.
ADVERTISEMENT
Sosok Mulan akan diperankan oleh aktris sekaligus penyanyi asal China, Liu Yifei. Wanita berumur 30 tahun itu dikenal sudah memainkan sejumlah film layar lebar dan serial televisi. Film-film layar lebarnya di antaranya adalah 'The Forbidden Kingdom', 'The Assassins', 'The Four', 'Night Peacock', 'Hanson and the Beast', dan masih banyak lagi. Liu juga terkenal atas aktingnya dalam serial 'The Return of the Condor Heroes' sebagai Xiaolongnü.
Tak hanya itu, Liu juga kerap ambil bagian dengan mengisi soundtrack sejumlah film yang ia bintangi, seperti 'Song of Chu' yang merupakan soundtrack 'White Vengeance' bersama Feng Shaofeng dan 'Three Lifetimes, Ten Miles of Peach Blossoms', soundtrack 'Once Upon a Time' dengan Yang Yang.
Mulan, karakter di Disney Princess. (Foto: Facebook @DisneyPrincess)
zoom-in-whitePerbesar
Mulan, karakter di Disney Princess. (Foto: Facebook @DisneyPrincess)
"'Mulan' adalah sebuah petualangan seorang perempuan muda tak kenal takut. Dia menyamar sebagai seorang lelaki untuk membela ayahnya dan melawan orang-orang jahat yang menyerang China. Dia adalah putri tertua dari seorang prajurit yang terhormat. Hua Mulan adalah perempuan yang penuh semangat, penuh tekad, dan cepat berdiri," kata Disney melalui keterangan tertulis seperti dikutip Independent.
ADVERTISEMENT
"Ketika Kaisar China mengeluarkan keputusan bahwa satu orang dalam setiap keluarga harus melayani negara dengan bergabung di Angkatan Darat Kekaisaran, dia melangkah untuk mengambil tempat ayahnya yang sakit sebagai Hua Jun. Dia pun menjadi salah satu pejuang terhebat di China yang pernah ada," lanjut Disney.
Selain Liu Yifei, Yoson An, Gong Li, Donnie Yen, Jason Scott Lee, Ron Yuan, Jimmy Wong, Doua Moua, Utkarsh Ambudkar, Chum Ehelepola , dan Jet Li akan hadir di film yang rencananya tayang tahun 2020 ini.