Verrell Bramasta Sebut Natasha Wilona Tukang Ngambek

18 Juni 2018 14:07 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Verrell Bramasta dan Natasha (Foto: Instagram @bramastavrl)
zoom-in-whitePerbesar
Verrell Bramasta dan Natasha (Foto: Instagram @bramastavrl)
ADVERTISEMENT
Pesinetron Verrell Bramasta dengan Natasha Wilona tampaknya semakin dimabuk asmara. Keduanya juga tak malu-malu lagi mengunggah kebersamaan mereka di akun Instagram masing-masing. Bahkan untuk mengisi waktu libur Lebaran kali ini, Verrell juga mengajak sang kekasih untuk pergi liburan ke Hong Kong.
ADVERTISEMENT
Mereka juga mengajak keluarganya masing-masing. Verrell dengan sang ayah, Ivan Fadilla dan istri beserta anaknya, sedangkan Wilona bersama mama dan kakaknya.
"Karena baby El (anak ayah Verrell, Ivan Fadilla dengan Sarni) dan Wilona belum pernah ke Disneyland jadi kami mau ke Hong Kong," kata Verrell ditemui di kawasan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Liburan bersama juga merupakan cara Verrell dan Wilona untuk saling semakin mengenal dan memahami satu sama lain. Kendati demikian selama menjalani hubungan asmara dengan Wilona, putra sulung Venna Melinda dan Ivan Fadilla ini menyebut ada beberapa sikap jelek yang suka dilakukan oleh Wilona jika sedang badmood.
"Dia ambekan (suka ngambek) orangnya. Kalau udah ngambek, terus diam. Ya, paling ngerayunya, aku diemin juga. Kadang aku ngambek balik," bebernya.
ADVERTISEMENT
Pesinetron 'Rajawali' ini mengatakan jika Wilona sudah ngambek, sulit untuk didamaikan. Karena itu Verrell biasanya lebih memilih untuk mendiamkan balik sang kekasih. Biasanya kalau sudah seperti ini yang merasa bersalah akan lebih dulu meminta maaf.
Verrell Bramasta Fadilla dan Natasha Wilona (Foto: Instagram @bramastavrl​)
zoom-in-whitePerbesar
Verrell Bramasta Fadilla dan Natasha Wilona (Foto: Instagram @bramastavrl​)
Apalagi pertengkaran yang biasa terjadi di antara mereka hanya karena kesalahpahaman semata.
"Dia penginnya begini, terus aku penginnya begitu. Ya gitu aja terus. (Berantem) terlama enggak pernah lebih dari sehari. Cuma intensitas berantemnya kayak gimana," ujarnya.
Lantas, setelah mengenal satu sama lain, apakah Verrell berniat untuk membawa hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius?
"Waduh, tunangan ya. Kalo tunangan masih lama deh karena aku belum kepikiran nikah muda. Jadi, masih nantilah," tandasnya.