5 Penyebab Ibu Hamil Sulit Tidur di Trimester Pertama

24 September 2019 17:01 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi ibu hamil sulit tidur. Foto: dok.Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ibu hamil sulit tidur. Foto: dok.Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Pada trimester pertama kehamilan, Anda mungkin akan mengalami berbagai perubahan mulai dari kondisi fisik seperti merasakan mual, lemas, dan lelah. Tak hanya itu, beberapa ibu hamil juga ada yang mengeluhkan kondisi sulit tidur di trimester pertama. Apakah Anda salah satunya?
ADVERTISEMENT
Menurut data dari National Sleep Foundation (NSF) yang dikutip dari laman resminya, sekitar 78 persen calon ibu akan mengalami gangguan tidur pada trimester pertama. Jika dibiarkan, gangguan tidur akan berisiko pada kehamilan Anda, seperti terkena hipertensi dan diabetes gestasional. Duh, gawat ya, Moms!
Lantas sebenarnya apa penyebab gangguan tidur pada trimester pertama ini? Dilansir Motherly, berikut ini adalah beberapa masalah tidur yang biasa terjadi selama trimester pertama dan cara mengatasinya:
ibu hamil Foto: Shutterstock
Mengantuk di Siang Hari
Kadar hormon progesteron yang membantu siklus reproduksi ibu hamil sedang membanjiri tubuh Anda di trimester pertama. Progesteron tidak hanya membuat Anda merasa mengantuk di siang hari, tetapi juga mengganggu tidur malam. Untuk mengatasinya, cobalah untuk beristirahat satu atau dua jam saja ketika siang hari jika memungkinkan.
ADVERTISEMENT
Mual
Setidaknya 75 persen wanita mengalami mual selama berminggu-minggu di awal kehamilan atau yang sering disebut 'morning sickness'. Gejala ini bisa berlangsung sepanjang hari hingga malam hari sampai membuat Anda kesulitan untuk tidur. Untuk mengurangi rasa mual pada malam hari, siapkan camilan ringan seperti biskuit di samping tempat tidur Anda.
Itu akan membantu mengurangi rasa mual dan membuat Anda kembali tidur. Selain itu, cobalah minum secangkir teh jahe sebelum tidur, karena jahe terbukti mengurangi rasa mual.
Biskuit Foto: Shutter Stock
Kelaparan di Tengah Malam
Sejak trimester pertama kehamilan, Anda mungkin akan merasa lapar terus menerus bahkan pada malam hari. Tentu saja itu akan membuat Anda sulit untuk tidur. Untuk menguranginya, cobalah makan makanan sehat seimbang dengan biji-bijian, protein tanpa lemak, dan buah-buahan segar.
ADVERTISEMENT
Selain lebih mengenyangkan, nutrisi untuk janin pun juga terjaga. Makanlah dengan porsi kecil namun sering sepanjang hari, bukan langsung makan dalam porsi yang sangat besar, Moms. Anda juga harus makan dengan perlahan untuk menghindari mulas.
Buang Air Terus Menerus
Di awal kehamilan, janin yang sedang tumbuh akan memberikan tekanan pada kandung kemih sehingga Anda akan lebih sering buang air kecil. Untuk mengatasinya, cobalah untuk minum lebih banyak di siang hari ketimbang sore atau malam hari. Anda juga harus menghindari kafein karena akan membuat Anda semakin sering buat air kecil, Moms.
Ilustrasi ibu insomnia. Foto: Shutterstock
Insomnia
Kadang kala para ibu sering merasa cemas tentang kondisi kehamilan atau ketakutan akan persalinan. Kondisi itu juga bisa menyebabkan ibu hamil sulit tidur atau insomnia.
ADVERTISEMENT
Jika Anda mengalami sulit tidur saat hamil, cobalah melakukan rutinitas santai yang menenangkan di malam hari, seperti mandi air hangat, minum segelas susu hangat, membaca novel atau mencoba teknik relaksasi agar pikiran Anda tenang dan siap untuk tidur. Pastikan juga kamar tidur Anda sudah nyaman dan sejuk ya, Moms.