Toyota C-HR Hybrid Resmi Meluncur, Mitsubishi Outlander PHEV Kapan?

23 April 2019 8:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mitsubishi Outlander PHEV Foto: Citra Pulandi Utomo/kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
Mitsubishi Outlander PHEV Foto: Citra Pulandi Utomo/kumparanOTO
ADVERTISEMENT
Toyota C-HR Hybrid secara resmi meluncur ke Indonesia. PT Toyota-Astra Motor (TAM) menjual mobil ini dengan harga Rp 31 juta lebih mahal dibandingkan varian dengan mesin konvensional saja.
Toyota C-HR Hybrid Foto: Gesit Prayogi/kumparan
Selain C-HR, ada produk Mitsubishi yang cukup dinanti, yakni PHEV. Modelnya pun sudah turut diuji di dalam negeri.
ADVERTISEMENT
"Outlander PHEV memang mendapatkan respons yang cukup baik di pasar internasional, itu juga yang mendasari kami untuk melakukan kerja sama dengan beberapa departemen terkait dengan memberikan beberapa unit untuk mereka pelajari dan coba,” kata Director of Sales & Marketing Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Irwan Kuncoro saat ditemui di Bogor, Senin (22/4).
Lebih lanjut, ia mengatakan belum ada rencana untuk meluncurkan Mitsubishi Outlander PHEV dalam waktu dekat.
Mitsubishi Outlander PHEV memang berbeda dengan C-HR Hybrid. Dia menggunakan baterai dengan kapasitas yang lebih besar dan butuh infrastruktur pengisian baterai.
Ilustrasi pengisian daya Mitsubishi Outlander PHEV Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
“Kami juga menunggu peraturan pemerintah terkait hal itu dan nanti juga kami akan melihat dahulu benefit-benefit apa yang didapatkan," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Mitsubishi, lanjut Irwan siap turut bermain di kendaraan hybrid dan listrik bila regulasi dan infrastruktur sudah siap. “Maka sudah tentu Mitsubishi juga akan siap memasukan produk-produknya di segmen tersebut seperti Outlander PHEV," pungkas Irwan.
Adapun, Mitsubishi Outlander PHEV sendiri mengusung mesin bensin berkapasitas 2.4 liter 4-silinder segaris DOHC MIVEC Atkinson Cycle. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 135 dk dan torsi 211 Nm.
Mitsubishi Outlander PHEV Foto: kumparanOTO
Mesin konvensional Outlander PHEV dikombinasikan dua motor listrik yang terletak di bagian axle depan dan belakang. Untuk motor listriknya menghasilkan tenaga 82 dk dan torsi 137 Nm.
Dengan kombinasi mesin bensin dan motor listrik tersebut, membuat Outlander PHEV 2019 ini mampu melesat dari 0-100 km/jam dalam waktu 10,5 detik
ADVERTISEMENT