Tak Hanya di Italia, 'Venesia' Ternyata Ada Juga di Spanyol

14 Mei 2019 4:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Empuriabrava Foto: Wikimedia Commons
zoom-in-whitePerbesar
Empuriabrava Foto: Wikimedia Commons
ADVERTISEMENT
Saat mendengar kata Venesia, pasti yang langsung terlintas di benak adalah kota air di Italia. Venesia selama ini memang dikenal sebagai kota yang hampir seluruh wilayahnya didominasi air, memiliki banyak kanal, dan menjadi salah satu destinasi paling populer di dunia.
ADVERTISEMENT
Namun, tahukah kamu bahwa 'Venesia' nyatanya tak hanya ada di Italia?
Empuriabrava Foto: Pixabay
Adalah Empuriabrava, kota di Spanyol yang seluruh wilayahnya juga dikelilingi air dan menjadikan perahu sebagai moda transportasi mereka. Bahkan, setiap rumah yang berada di Empuriabrava memiliki kapal dengan akses menuju ke laut.
Di kota yang terletak di pesisir Pantai Girona, Costa Brava, Spanyol, kamu dapat menemukan kanal sepanjang 40 km, 5.000 perahu, dan 7.800 penduduk. Dilansir Amusing Planet, saking uniknya kota ini, setiap musim panas tiba, Empuriabrava bisa dikunjungi hingga 80 ribu wisatawan.
Skydive di Empuriabrava Foto: Flickr/Peeter P. MAutskA1/4la
Jika ditelisik lebih jauh, Empuriabrava awalnya merupakan rawa, hingga akhirnya dibangun dan berubah menjadi komunitas wisata selama tahun 1970-an. Tempat ini merupakan salah satu tujuan wisatawan kelas menengah ke atas. Bahkan Venesia sangat populer di kalangan orang Jerman dan Prancis.
ADVERTISEMENT
Hampir sebagian besar rumah di Empuriabrava adalah milik pribadi yang dibangun dengan gaya Mediteranian. Kehidupan malam juga dapat kamu temui di sini, mulai dari bar hingga berbagai restoran dengan cita rasa berbeda dan khas.
Menariknya, Empuriabrava merupakan tempat untuk para skydiver, karena di sisi utara kota ini terdapat Skydiving Centre terbesar dan tersibuk di Eropa. Skydive Empuriabrava juga menjadi satu dari tiga Skydiving Centre terbaik di dunia.