Resep Tahu Isi Ikan Tenggiri, Menu Sarapan Mudah

Resep Masakan
Panduan supaya suami betah di rumah
Konten dari Pengguna
3 Maret 2020 7:03 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Resep Masakan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tahu isi. Foto: dok.shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tahu isi. Foto: dok.shutterstock
ADVERTISEMENT
Sarapan identik dengan makanan yang menyehatkan. Tahu masih menjadi kreasi resep masakan favorit untuk menu sarapan keluarga di Indonesia. Selain mudah didapatkan, kamu juga bisa mengkreasikannya dengan berbagai isian.
ADVERTISEMENT
Saat kamu bingung dengan menu sarapan hari ini, kamu bisa banget bikin tahu isi ikan tenggiri yang gurih nan lembut. Tenang aja, ikan tenggiri bisa membantu menurunkan kolesterol jahat, dan meningkatkan kesehatan mata, lho.
Langsung saja, simak resep masakan di bawah ini!
Ilustrasi tahu isi. Foto: dok.shutterstock

Bahan:

10 bh tahu putih
300 gram ikan tenggiri giling
2 ikat daun bawang, iris kecil
5 sdm tepung tapioka
2 sdm tepung terigu
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
4 buah cabai besar
2 cabai keriting
½ sdt garam
½ sdt lada halus
Ilustrasi tahu isi. Foto: dok.shutterstock

Cara memasak tahu isi ikan tenggiri:

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai besar, cabai keriting dan garam yang sudah disiapkan. Jika sudah, campurkan bumbu halus dengan ikan tenggiri yang sudah digiling. Pastikan bumbunya meresap ke daging ikan.
ADVERTISEMENT
2. Campurkan tepung terigu dan tapioka, tambahkan daun bawang, lada, dan daging ikan yang sudah dibumbui.
3. Ambil tahu yang sudah disiapkan, belah sisi tengahnya namun hanya ¾ bagiannya saja. Masukkan adonan tepung yang berisi ikan ke dalam tahu.
4. Goreng tahu yang berisi adonan ikan ke dalam minyak secukupnya. Jangan sampai adonan bisa terpisah dengan tahu. Tahu isi siap disajikan.
Kamu juga boleh mencocolkan tahu ke sambal supaya semakin sedap. Ditambah sayuran sebagai pelengkapnya juga rasanya akan semakin nendang.
Selamat mencoba!