Konten Media Partner

Persiraja Akan Uji Tanding Lawan PSMS Medan Pada 21 Februari

11 Februari 2020 15:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemain Persiraja Banda Aceh usai melakukan latihan di Stadion H Dimurthala, Senin (10/2). Foto: Husaini/acehkini
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Persiraja Banda Aceh usai melakukan latihan di Stadion H Dimurthala, Senin (10/2). Foto: Husaini/acehkini
ADVERTISEMENT
Jumat (21/2) malam, Persiraja Banda Aceh akan menjalani uji tanding melawan PSMS Medan. Kegiatan uji tanding ini bertujuan untuk mematangkan persiapan jelang mengarungi kompetisi Liga 1 2020.
ADVERTISEMENT
Sekretaris Persiraja, Rahmat Djailani mengatakan, awalnya mereka memutuskan kalau jadwal laga uji tanding antara 16 atau 18 Februari 2020. Namun dengan pertimbangan lain, akhirnya jadwal diputuskan pada 21 Februari.
"21 Februari kami akan menggelar uji coba dengan PSMS Medan," kata Rahmat dalam keterangan tertulis, Selasa (11/2).
Selain itu, Rahmat menyebut kalau pihak PSMS Medan juga sudah memberikan jawaban siap melakoni laga uji tanding pada tanggal tersebut. "PSMS juga sudah deal dengan jadwal itu," ujarnya.
Pemain Persiraja Banda Aceh terus mematangkan persiapan dengan rutin berlatih untuk menghadapi Liga 1 2020. Foto: Husaini/acehkini
Ia menambahkan bahwa laga uji tanding Persiraja melawan PSMS Medan itu akan digelar di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh. Alasan memilih stadion itu, sebutnya, karena sekaligus untuk mencoba rumput stadion yang baru saja selesai perawatan.
"Pertandingannya malam hari, karena sekaligus kami juga ingin mencoba lampu stadion yang baru siap direnovasi," sebut Rahmat.
ADVERTISEMENT
Selama dua pekan terakhir, pemain Persiraja menjalani pemusatan latihan di Stadion H Dimurthala sejak 30 Januari lalu. Latihan rutin klub promosi Liga 1 2020 ini digelar dua kali dalam sehari, yakni pada pagi dan sore.