Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Chemistry Titi Kamal dan Richard Kyle dalam Film 'Insya Allah Sah!'
16 Juni 2017 7:51 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
ADVERTISEMENT
Setelah sukses bermain dalam film 'Hangout' pada 2016 lalu, aktris Titi Kamal kembali unjuk gigi dalam akting terbarunya di film komedi yang berjudul 'Insya Allah Sah!'
ADVERTISEMENT
Film yang disutradarai Benny Setiawan ini merupakan adaptasi dari novel karya Achi TM dengan judul yang sama.
"Aku di sini berperan sebagai Silvi, yang memiliki karakter ceplas-ceplos, ngomongnya enggak pakai mikir panjang, galak, dan tempramental," ungkap Titi ketika ditemui di Metropole XXI, Cikini, Jakarta Pusat, Kamis (15/6).
Dalam film ini, istri dari Christian Sugiono itu dituntut untuk beradu akting dengan aktor baru Richard Kyle dan juga komedian Pandji Pragiwaksono. Titi mengaku, menemukan banyak pengalaman baru selama menjalani proses syuting film tersebut. Salah satunya saat diminta untuk beradegan action.
"Film ini lumayan menghabiskan energi ya, karena banyak actionnya. Ada lari-lari, teriak-teriak, nangis, meledak-ledak. Mungkin memang harus punya anger management kali ya," jelas Titi.
ADVERTISEMENT
'Insya Allah Sah!' bercerita tentang Dion (Richard Kyle), pemuda tampan yang akan segera menikah dengan tunangannya yang cantik, namun kurang religius, yaitu Silvi (Titi Kamal).
Suatu ketika, Silvi berkunjung ke kantor Dion. Tiba-tiba lift yang dinaikinya macet, dan ia harus terjebak di dalam lift bersama seorang pria aneh bernama Raka (Pandji Pragiwaksono).
Disaat Silvi berusaha keras untuk keluar dari lift tersebut, Raka malah santai dan hanya memasrahkan dirinya kepada Tuhan, yang akhirnya membuat Silvi jengkel.
Putus asa, akhirnya Silvi mengikuti cara Raka untuk berdoa dan membuat nazar, jika dirinya selamat dari dalam lift macet itu, ia akan menjadi seorang yang lebih baik lagi.
ADVERTISEMENT
Saat disinggung mengenai chemistry-nya bersama Richard Kyle, perempuan yang akrab dipanggil Tikam ini pun tersenyum. Ia merasa tidak ada kesulitan untuk berperan sebagai kekasih Richard, meskipun mereka memilik jarak usia yang cukup jauh.
"Richard lucu banget. Dia ada sedikit kendala bahasa, tapi dia enggak mau take berkali-kali, jadi dia rajin banget latihan. Seru juga sih, jadi kita bisa bangun chemistry-nya sendiri," ujar Titi.
Selain Titi, Pandji, dan Richard, film ini juga didukung dengan beberapa aktor kawakan lainnya seperti Donita dan Ira Maya Sopha. Film produksi MD Picture ini akan rilis pada 25 Juni mendatang.