Julia Perez Mengigau: Mama Jahat

3 April 2017 11:06 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
ADVERTISEMENT
Jupe dengan gaya barunya. (Foto: Instagram @juliaperrezz)
zoom-in-whitePerbesar
Jupe dengan gaya barunya. (Foto: Instagram @juliaperrezz)
Pemain film sekaligus penyanyi Julia Perez (36) kondisinya kembali menurun. Ia pun harus menunda untuk melakukan kemoterapi karena demam tinggi yang melanda.
ADVERTISEMENT
Suhu pada tubuhnya bahkan beberapa waktu lalu bisa mencapai 40 derajat celcius. Jupe sempat mengigau dan menyebutkan sang ibu, Sri Wulansih, sebagai orang jahat.
Julia Perez tidur di pangkuan ibunda. (Foto: Okta Susanto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Julia Perez tidur di pangkuan ibunda. (Foto: Okta Susanto/kumparan)
"Iya tadi lucu banget asistenku bilang katanya dia (Jupe) semalam sempat ngigau, katanya ngigaunya itu 'mama jahat'," ucap Adik kandung Jupe, Nia Anggia, ketika ditemui di Gedung A RSCM, Salemba, Jakarta Pusat.
"Ditanya kenapa, 'Enggak tahu mama jahat'. Padahal mama datang setiap hari kan. Mungkin karena mamanya lagi enggak datang kemarin, dia nyariin mamanya dalam mimpi, alam bawah sadarnya bisa jadi," sambungnya.
Baca Juga:
ADVERTISEMENT
Anggi mengatakan saat ini kondisi ibunya juga tengah sakit. Sehingga beberapa hari belakangan tak mengunjungi pelantun 'Gak Jaman' ini di rumah sakit.
"Baiknya itu enggak dateng ke rumah sakit, karena takutnya itu menular ke Jupe. Karena Kak Jupe itu kan kondisinya lemah, takutnya kena, nanti jadi makin lama lagi kemonya," tuturnya.
Julia Perez dan Yuni Shara di RS Cipto (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Julia Perez dan Yuni Shara di RS Cipto (Foto: Prabarini Kartika/kumparan)
Anggi menilai, mengigau yang dirasakan Jupe karena efek kondisi tubuhnya yang sempat demam dan suhu tubuhnya pada Minggu (2/4) kemarin mencapai 38 derajat celcius.
"Dia sempat kesel karena dia pengin banget kemo. Kemudian demam lagi, walaupun naik cuma sedikit, (suhu tubuh) 38, tapi kan buat kemo enggak bisa. Harus kondisi normal. Akhirnya enggak jadi kemo," tandasnya.