Keluarga Ungkap Kondisi Julia Perez Usai Jalani Operasi Besar

9 Juni 2017 15:52 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Julia Perez. (Foto: Instagram/@juliaperrezz)
zoom-in-whitePerbesar
Julia Perez. (Foto: Instagram/@juliaperrezz)
ADVERTISEMENT
Pemain film sekaligus penyanyi Julia Perez saat ini tengah berada di ruang ICU Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat. Pemindahan ruang perawatan tersebut dilakukan usai dirinya menjalani operasi besar kemarin, karena ada gangguan pada pencernaannya.
ADVERTISEMENT
Lalu bagaimana ya, kondisi Jupe usai operasi?
"Dia masih kuat, dia masih positif (sembuh). Jadi kita berdoa bersama utk memberikan kesembuhan dan kesuksesan operasi," ucap adik Jupe, Nia Anggia ketika ditemui di RSCM, Jakarta Pusat.
Namun menurut sang ibunda, Sri Wulansih, kondisi punggung Jupe sempat mengalami koreng, lantaran terlalu lama berada di atas kasur.
"Kondisinya ya karena tiduran terus, belakangnya panas, jadi koreng. Saya sedih, kasihan. Derita ini belum abis, ditambah lagi korengan. Tapi sekarang udah kering sih. Jadi tidurnya dia harus miring. Sedih saya liatnya," tutur Sri.
Tak hanya itu, Anggi juga menuturkan jika sang kakak masih memiliki semangat untuk sembuh. Bahkan, pada saat Jupe sadar, ia masih memiliki harapan untuk bisa sembuh dan beraktivitas seperti biasanya.
Nia Anggia, Adik Julia Perez (Foto: Cornelius Bintan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nia Anggia, Adik Julia Perez (Foto: Cornelius Bintan/kumparan)
"Dia sendiri masih semangat untuk sembuh, dia terus berusaha untuk meminta kesembuhan. 'Ya Tuhan berikanlah aku kesembuhan, aku masih berguna di dunia ini, masih ada manfaatnya, berikanlah aku kesembuhan,' itu yang selalu dia ucapkan. Aku yakin Insha Allah (Jupe) mendapat kesembuhan," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Jupe juga memiliki keinginan untuk bisa segera pulang rumah dan merayakan lebaran bersama keluarga serta keponakan-keponakannya. Namun, Anggi belum bisa memastikan apakah sang kakak bisa kembali pulang ke rumahnya.
"Iya kita pengin banget pulang. Jadi kita juga harus tahu kondisinya. Ini aja baru operasi, kita lihat dulu. Tunggu keputusan dokter kan, baru aja operasi, sudah ngomongin pulang," tandasnya.
Anggi juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada orang-orang yang selama ini sudah baik, dan mau mendonorkan darahnya untuk Jupe.
"Kondisi darah itu memang benar buat Kak Jupe, karena pascaoperasi akan dibutuhkan banyak darah buat Kak Jupe," jelas Anggi.