Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Sejumlah Rekan Selebriti Kembali Besuk Jupe Siang Ini
22 April 2017 13:07 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT
Datang hampir bersamaan, selebriti Ivan Gunawan, Ashanty, Nindy, hingga Limbad, tiba di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Sabtu (22/4).
ADVERTISEMENT
Sekitar pukul 12.35 WIB, mereka datang dengan menumpangi kendaraan masing-masing tiba di RSCM. Setibanya di rumah sakit, tak banyak kata yang mereka ucapkan ketika awak media berusaha menyapa dan bertanya maksud kedatangan mereka.
Ashanty yang tiba dengan Nindy, memilih diam dan sesekali tertunduk seraya terus melangkah memasuki ruang di mana Jupe dirawat.
Baca Juga:
Sementara Igun--sapaan Ivan Gunawan--sesekali melempar senyum ketika disapa awak media, sembari terus melangkah menuju ruangan.
Selang beberapa menit, pesulap yang dikenal jarang bicara ketika terekam kamera, Limbad, juga datang untuk memberikan dukungan dan doa kepada mantan istri Gaston Castano tersebut.
ADVERTISEMENT
Hingga kini, mereka masih berada di dalam ruang VIP gedung A RSCM, tempat di mana Jupe tengah dirawat akibat kankaer serviks stadium 4 yang dialaminya sejak 2014 lalu.
Meski dalam kondisi dipasang selang pernapasan dan selang sonde di hidungnya, Jupe masih tetap semangat dan terus berjuang melawan penyakit yang kini telah merambat ke ginjalnya.