Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Tanpa Mane, Poin Liverpool Sama dengan Manchester City
24 Januari 2020 13:46 WIB
Diperbarui 6 Agustus 2020 13:17 WIB
Tulisan dari Alexander Arie tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Menit ke-32 dalam laga Liverpool melawan Wolves di Molineux Stadium, pendukung Liverpool was-was ketika Sadio Mane cedera. Pemain terbaik Afrika 2019 itu kemudian digantikan oleh Takumi Minamino, pemain baru The Kop.
ADVERTISEMENT
Liverpool kala itu unggul 1-0 lewat gol Jordan Henderson. Sesudah Mane ditarik, Liverpool sempat diimbangi oleh Wolves sebelum kemudian gol dari Roberto Firmino menuntaskan perlawanan keras tuan rumah.
Cederanya Sadio Mane sungguh bikin was-was fans Liverpool. Semua tahu bahwa kontribusi masing-masing individu dalam trio FirManSah cukup krusial. Ketika hilang 1 dan itu adalah Mane dengan sumbangan 11 gol dan 8 assist musim ini, tentulah akan ada pengaruhnya.
Yang menarik dari 11 gol dan 8 assist itu, hanya 3 gol dan 2 assist yang tidak berpengaruh pada poin. Satu gol lawan Burnley, Manchester City, dan Sheffield United terjadi untuk skor akhir 3-0, 3-1, dan 2-0 alias kalau gol itu tidak ada maka jadinya Liverpool tetap menang.
ADVERTISEMENT
Sisanya, 8 gol dan 6 assist memberikan sumbangan kepastian kemenangan dalam 8 pertandingan. Artinya, dari 67 poin Liverpool saat ini, 24 diantaranya diamankan lewat bantuan gol dan assist Mane. Jika tidak ada gol atau assist mantan pemain Southampton itu, skornya menjadi imbang dan itu berarti Liverpool hanya mengamankan 8 poin. Jadi secara total, Mane berkontribusi penuh pada 16 poin Liverpool.
Berapa selisih poin Liverpool dengan Manchester City saat ini? Ya, 16 poin, dengan 1 laga tunda di tangan. Sebuah kebetulan?
Gol-gol penting Mane itu terjadi kala laga melawan Newcastle (2 gol, menang 3-1), Crystal Palace (1 gol, menang 2-1), dan putaran pertama versus Wolves (1 gol, menang 1-0).
Gol beserta assist Mane juga kerap terjadi dalam 1 pertandingan dan memberikan kontribusi penting. Sebanyak 1 gol dan 1 assist dibukukan Mane dalam kemenangan tipis 2-1 atas Southampton, Leicester City, dan Aston Villa. Iya, gol sundulan yang membalik posisi Villa menang hingga menit 80-an itu.
ADVERTISEMENT
Mane juga bikin 1 gol dan 2 assist dalam kemenangan 5-2 Liverpool atas Everton. Tanpa gol dan assist itu, skor adalah 2-2 alias bukan kemenangan untuk Liverpool.
Namun sudah 2 laga terakhir, Tottenham dan MU, Mane tidak berkontribusi lewat gol dan assist. Adapun Liverpool menang juga dalam 2 laga berat tersebut. Boleh jadi ini menandakan bahwa tanpa Mane, Liverpool tetap bisa berbuat banyak, kali ini mungkin dengan bantuan Xherdan Shaqiri dan Divock Origi.