Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
ADVERTISEMENT
Ambonnesia.com-Ambon,-Pemerintah Provinsi Maluku menggelar program mudik gratis bagi masyarakat yang akan merayakan Natal di kampung halaman. Mudik garatis digelar secara bertahap hingga H-2 perayaan Natal.
ADVERTISEMENT
Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Orno mengatakan, pemerintah daerah bersama dinas terkait menyiapkan armada laut tambahan untuk melayani sejumlah rute di Maluku, diantaranya, Molu Romean, Larat dan Saumlaki.
“Tahun ini pemerintah daerah menyiapkan armada tambahan untuk mengangkut masyarakat yang akan mudik Natal,” kata Barnabas Orno usai memantau layanan mudik gratis di Pelabuhan Yos Sudarso, Senin, (16/12).
Sebanyak 474 pemudik, hari ini mulai diberangkatkan secara bertahap dengan KM Sabuk Nusantara 72. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi lonjakan arus mudik.
“Hari ini sebagian masyarakat sudah diberangkatkan ke sejumlah rute, ini dilakukan bertahap agar tidak padat penumpang di kapal, ” katanya.
Wakil Gubernur juga memastikan kesiapan serta kelengkapan KM Sabuk Nusantara 72 yang akan memberangkatkan para pemudik tersebut.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Kepala bagian Operasional PT Pelni Cabang Ambon, Robby Munardi mengatakan, program mudik gratis tahun ini berlangsung hingga 23 Desember.
Seluruh peserta mudik yang diberangkatkan disesuaikan dengan kapasitas kapal agar pemudik merasa nyaman selama berada dalam perjalanan. Dipastikan, arus mudik pada libur Natal dan Tahun Baru berjalan lancar terutama mereka yang menggunakan kapal laut.
“PT Pelni siap membantu pemerintah daerah mengptimalkan jalannya arus mudik, khusunya untuk pelayanan transportasi laut, ” ungkapnya.