Profil Brian Kresna Putro, Drummer Sheila On 7 yang Baru Saja Hengkang

Berita Artis
Membicarakan apa saja seputar artis
Konten dari Pengguna
11 Mei 2022 11:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Artis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Brian Kresna Putro, Mantan Drummer Sheila On 7. Foto: Instagram/@briankresnaputro
zoom-in-whitePerbesar
Brian Kresna Putro, Mantan Drummer Sheila On 7. Foto: Instagram/@briankresnaputro
ADVERTISEMENT
Brian Kresna Putro, drummer Sheila On 7, hengkang sejak 6 April 2022. Kabar itu sangat mengejutkan para penggemar. Sebab, Brian sudah bersama Sheila On 7 selama 18 tahun.
ADVERTISEMENT
Kabar hengkangnya Brian dari Sheila On 7 diketahui dari pemain bas Sheila on 7, Adam Subarkah. Kendati demikian, Adam tidak mengungkapkan alasan Brian memutuskan hengkang dari Sheila on 7.
"Betul [Brian hengkang dari Sheila On 7]. Apa-apa yang menjadi materi diskusi, itu hanya antara Sheila On 7 dan Brian," kata Adam.
Sheila On 7 Foto: Munady Widjaja

Profil Brian Kresna Putro, Mantan Drummer Sheila On 7

Brian Kresna Putro lahir di Jakarta, 22 Januari 1981. Kini ia berusia 41 tahun.
Brian adalah anak pertama dari tiga bersaudara. Ia menjadi Sarjana Ekonomi lulusan Universitas Atmajaya Jakarta.
Akan tetapi, Brian bercita-cita menjadi musisi sejak kecil. Ia kemudian menjadi drummer grup Sheila On 7. Kala itu, ia menggantikan posisi Anton Widi Astanto yang sudah keluar dari band tersebut.
ADVERTISEMENT
Awalnya, Brian dijadikan anggota sementara terlebih dahulu pada 2004. Dan pada 2006, ia resmi menjadi menjadi personel tetap Sheila On 7, saat perilisan album 507.
Sebelum bergabung dengan Sheila On 7, Brian pernah bergabung dengan grup band populer lainnya, yakni Tiket.
Lebih lanjut, Brian pernah merilis single solo berjudul Denganmu pada 13 Januari 2017. Selang beberapa bulan, ia merilis lagu lain, yakni Sampai Kau Kembali (feat Asteriska/Barasuara). Kemudian pada Mei 2017, album solo bertajuk Rumah dirilis olehnya.
Selama berkarier sebagai drummer bersama Sheila On 7, Brian menerima berbagai macam penghargaan. Dua di antaranya 150 Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa lewat lagu Dan dari Rolling Stone Indonesia pada 2009 dan The 50 Greatest Indonesian Drummers dari Rollingstone Indonesia pada November 2010.
ADVERTISEMENT