Konten dari Pengguna

Prospek Kerja Ilmu Komunikasi yang Bisa Menjadi Peluang

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
25 Januari 2024 18:15 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi prospek kerja ilmu komunikasi. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi prospek kerja ilmu komunikasi. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ilmu komunikasi merupakan jurusan kuliah yang menjadi incaran para calon mahasiswa baru. Tidak heran jika jurusan ini selalu banyak peminat dari tahun ke tahun di setiap perguruan tinggi.
ADVERTISEMENT
Alasannya, ilmu komunikasi menawarkan prospek pekerjaan yang beragam bagi lulusan jurusan ini. Banyak pilihan pekerjaan di berbagai sektor yang bisa menjadi peluang bekerja di masa depan.
Lantas apa saja prospek kerja ilmu komunikasi? Berikut ini Berita Bisnis telah menyajikan pilihan karier yang dapat diambil setelah lulus kuliah.

Prospek Kerja Ilmu Komunikasi

Ilustrasi prospek kerja ilmu komunikasi. Foto: Pexels
Mengutip dari buku Lulus SMA Kuliah Dimana? Panduan Memilih Program Studi oleh Agung Bawantara, pada program studi ilmu komunikasi akan mengarahkan mahasiswa untuk menguasai berbagai ilmu komunikasi, baik komunikasi massa, komunikasi antarpribadi, maupun komunikasi sebuah organisasi/kelompok.
Terdapat beberapa prospek kerja yang menjadi peluang bagi lulusan jurusan kuliah ilmu Komunikasi, di antaranya:

1. Public Relation

Menjadi humas atau public relation merupakan karier yang bisa diambil oleh lulusan jurusan ilmu komunikasi. Posisi ini bertanggung jawab dalam membangun citra positif perusahaan dan meningkatkan hubungan baik perusahaan dengan berbagai pemangku kepentingan.
ADVERTISEMENT
Tugas public relation seperti menyusun press release, mengatur konferensi pers, hingga manajemen krisis yang dihadapi perusahaan.

2. Jurnalis

Profesi yang menjadi prospek jurusan ilmu komunikasi berikutnya adalah jurnalis.
Mengutip dari laman The Muse, seorang jurnalis bertugas untuk menyelidiki peristiwa, mewawancarai informan, mengumpulkan serta menyajikan informasi penting untuk surat kabar, majalah, situs web, podcast, televisi, dan radio.
Bidang jurnalisme sangat luas dan mencakup jurnalis video dan jurnalis foto yang berbagi konten melalui berbagai platform. Selain itu, beberapa jurnalis memiliki spesialisasi dalam bidang tertentu seperti berita, seni dan budaya, olahraga, politik, pendidikan, ekonomi, hingga kesehatan.

3. Penyiar/Presenter

Dalam buku Kuliah, Kerja, Kaya! oleh Radis Bastian, dijelaskan bahwa jurusan ilmu komunikasi, khususnya dengan peminatan broadcasting bisa menjadi modal utama menekuni bidang penyiar/presenter.
ADVERTISEMENT
Kunci sukses presenter adalah mampu menyampaikan pesan dengan baik dan mampu menggiring suasana dalam sebuah acara.

4. Program Director

Program director merupakan pekerjaan yang terbuka bagi lulusan jurusan ilmu komunikasi. Dikutip dari laman Universitas Multimedia Nusantara, bagi yang tertarik terjun pada bidang ini perlu memiliki pengalaman dalam broadcasting dan producing.
Dalam melakukan pekerjaannya program director bertugas membuat inovasi serta rancangan acara baru yang diperlukan perusahaan. Biasanya profesi ini dibutuhkan di industri media seperti televisi dan radio.

5. Media Planner

Lulusan ilmu komunikasi juga dapat bekerja sebagai media planner. Seorang media planner dibutuhkan di berbagai perusahan media seperti televisi, radio, majalah, surat kabar, hingga situs web.
Tugasnya adalah membuat rencana iklan dan memilih platform media yang tepat untuk mempromosikan produk atau layanan klien.
ADVERTISEMENT

6. Social Media Specialist

Spesialis media sosial banyak dibutuhkan untuk berbagai perusahaan, baik startup, korporasi, dan perusahaan nonprofit. Tugas utamanya adalah membuat dan mengelola akun di platform digital seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan TikTok.
Mereka merencanakan kampanye kreatif dan membuat copywriting, foto, grafik, video, dan lainnya untuk mempromosikan produk dan layanannya kepada calon pelanggan.
(SA)