Piala Liga Inggris: Ke Semifinal, Tottenham Tak Sabar Hadapi Chelsea

Konten dari Pengguna
20 Desember 2018 6:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Piala Liga Inggris: Ke Semifinal, Tottenham Tak Sabar Hadapi Chelsea
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hasil undian semifinal Piala Liga Inggris 2018/2019 akan mempertemukan Tottenham Hotspur dan Chelsea. Bagi Tottenham, pertemuan dengan Chelsea adalah ujian berat lain yang harus mereka lewati.
ADVERTISEMENT
Sebelum menghadapi Chelsea di semifinal Piala Liga Inggris, Tottenham lebih dulu melewati rintangan Arsenal di babak perempat final. The Lilywhites melawat ke markas Arsenal di Emirates Stadium, Kamis (20/12) dini hari WIB.
Kemenangan 2-0 sukses diamankan Tottenham berkat gol Heung-Min Son di menit ke-20 dan Dele Alli (59). Alli juga yang jadi kreator di balik terciptanya gol Son. Sedangkan gol Alli tak lepas dari bantuan Harry Kane.
Arsenal adalah tim asal London kedua yang telah disingkirkan anak asuh Mauricio Pochettino itu di turnamen. Sebelumnya, mereka juga harus melakoni laga bertajuk Derby London yang mereka maksimalkan dengan kemenangan 3-1 di markas West Ham United.
Kini, Derby London lain harus kembali dilakoni Tottenham di Piala Liga Inggris. Hasil drawing menempatkan mereka untuk bertemu Chelsea di semifinal. Soal itu, Pochettino justru mengaku tidak sabar.
ADVERTISEMENT
"Ini hasil drawing yang sulit, Derby London lainnya. Kami telah bertemu Watford, West Ham, dan Arsenal. Kita akan lihat, Chelsea adalah tim yang hebat, tapi kami senang. Bisa ada di semifinal adalah luar biasa bagi kami," tutur Pochettino, dilansir Sky Sports.
Piala Liga Inggris: Ke Semifinal, Tottenham Tak Sabar Hadapi Chelsea (1)
zoom-in-whitePerbesar
"Saya sangat senang malam ini. Terpenting adalah bermain dengan baik dan memenangkan pertandingan. Kami layak mendapatkannya. Kami memiliki clean sheet di sini setelah periode yang sangat sibuk," Pochettino menambahkan.
Ya, Tottenham memang jadi salah satu tim Inggris yang sangat sibuk di musim ini. Selain fokus di Piala Liga Inggris dan Liga Inggris, mereka masih berjuang di Liga Champions, bahkan masih bertahan hingga melaju ke babak 16 besar dan akan menghadapi Borussia Dortmund.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, Chelsea melaju ke semifinal usai menang tipis 1-0 atas Bournemouth di Stamford Bridge. Eden Hazard tampil sebagai pahlawan The Blues dengan golnya di menit ke-84. Pemain asal Belgia itu masuk menggantikan Ross Barkley di menit ke-61.
Pada laga semifinal lain Piala Liga Inggris akan mempertemukan tim Divisi League One, Burton Albion dengan Manchester City. Laga semifinal itu sendiri akan dimainkan dua leg. Leg pertama pada 7 Januari dan leg kedua pada 21 Januari 2019.
Download aplikasi kumparan di App Store atau di Play Store untuk dapatkan berita terkini dan terlengkap seputar bola/sports.