Konten dari Pengguna

Rumor Transfer: MU dan Tottenham Berebut Datangkan Diego Godin

13 April 2020 8:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Diego Godin dan Stefan de Vrij di laga melawan Udinese. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
zoom-in-whitePerbesar
Diego Godin dan Stefan de Vrij di laga melawan Udinese. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
ADVERTISEMENT
Diego Godin dirumorkan jadi incaran dua klub Premier League, Manchester United dan Tottenham Hotspur. Adapun bek asal Uruguay tersebut bisa hengkang di bursa transfer musim panas nanti dari Inter Milan.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Godin didatangkan Inter dari Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas lalu secara gratis. Mantan kapten Atletico Madrid tersebut sejauh ini sudah tampil 25 kali di semua kompetisi bersama I Nerazzurri.
Namun, pemain berusia 34 tahun tersebut dinilai kesulitan beradaptasi dalam formasi tiga bek yang biasa digunakan Antonio Conte. Dirinya pun mulai tersingkir dari tim utama, usai Alessandro Bastoni bisa tampil lebih baik.
Para pemain Atletico Madrid merayakan gol Diego Godin ke gawang Athletic Bilbao. Foto: Juan Medina/Reuters
Mengutip dari Football Italia, kini Godin disebut jadi incaran Setan Merah dan The Lilywhites di bursa transfer musim panas nanti. Dua klub tersebut saat ini memang tengah membutuhkan personel di wilayah pertahanan.
Buat skuad arahan Ole Gunnar Solskjaer, hanya Harry Maguire bek tengah yang bisa tampil konsisten. Performa Victor Lindelof musim ini naik turun, sementara Phil Jones jarang dimainkan. Adapun bila Chris Smalling kembali, United masih akan kekurangan pelapis
ADVERTISEMENT
Nantinya, Godin bisa jadi sosok yang tepat untuk bergabung dengan United. Selain bisa jadi pelapis yang bisa diandalkan, mantan bek Villarreal tersebut nantinya bisa jadi mentor buat para pemain muda tim.
Pemain Inter Milan, Diego Godin (kanan), berduel dengan pemain lawan. Foto: Mieguel Medina/AFP
Sementara buat Tottenham, diketahui Godin sudah jadi incaran Jose Mourinho sejak lama. Kala masih melatih United, The Special One kerap disebut mengincar mantan kapten Timnas Uruguay tersebut.
Kini dengan Jan Vertonghen dan Toby Alderweireld yang kontraknya bakal habis, Godin bisa jadi solusi untuk menambah kedalaman lini pertahanan. Dirinya pun nantinya juga bisa jadi sosok pemimpin di sektor pertahanan Spurs.
Meski begitu, mengingat kontrak Godin bersama Inter masih tersisa hingga 2022, United dan Tottenham perlu mengeluarkan dana minimal 8 juta euro untuk merekrutnya. Namun, harga tersebut tentu tak menjadi masalah buat dua tim tersebut. (bob)
ADVERTISEMENT