Konten dari Pengguna

Allahumma Innaka Afuwwun Tuhibbul Afwa Fa Fu Anni: Arti dan Waktu Membacanya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
19 April 2023 11:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni artinya (Pexels).
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni artinya (Pexels).
ADVERTISEMENT
Allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni artinya seorang hamba yang memohon ampunan kepada Allah. Kalimat tersebut merupakan salah satu doa yang dianjurkan kepada umat Islam di bulan Ramadhan.
ADVERTISEMENT
Ramadhan adalah bulan yang tepat untuk banyak memanjatkan doa kepada Allah karena merupakan salah satu waktu mustajab. Oleh Salah satu doa yang dianjurkan untuk dipanjatkan adalah allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni.
Apa sebenarnya arti lengkap dari kalimat tersebut dan kapan doa itu sebaiknya dibaca?

Arti Allahumma Innaka Afuwwun Tuhibbul Afwa Fa Fu Anni

Ilustrasi allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni artinya (Pexels).
Kalimat tersebut merupakan lafadz doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Mengutip buku Panduan Ramadhan: Bekal Meraih Ramadhan Penuh Berkah karya Ruhyat Ahmad, 'Aisyah meriwayatkan:
Katakan padaku wahai Rasulullah, apa pendapatmu, jika aku mengetahui suatu malam adalah Lailatul Qadar. Apa yang aku katakan di dalamnya? Beliau menjawab, ‘Katakanlah allahumma innaka afuwwun tuhibbul 'afwa fa'fu anni'." (HR. Tirmidzi, Ibnu Majah, dan Ahmad)
ADVERTISEMENT
Dalam bahasa Arab, kalimat tersebut ditulis اَللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي yang artinya: “Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf lagi Maha Mulia yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku.”

Waktu yang Dianjurkan Membaca Allahumma Innaka Afuwwun Tuhibbul Afwa Fa Fu Anni

Ilustrasi allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni artinya (Pexels).
Ada beberapa waktu utama yang dianjurkan untuk membaca doa allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni. Berikut tiga waktu yang dianjurkan:

1. Malam Lailatul Qadar

Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya, Rasulullah menjadikan kalimat tersebut sebagai doa malam Lailatul Qadar. Artinya, doa ini dianjurkan untuk diamalkan pada 10 malam terakhir Ramadhan.
Menurut Abdul Majid dan Isfa'udin dalam buku Tiket ke Surga: Doa-Doa Mustajab, doa tersebut bisa khusus dibaca pada malam ganjil 10 hari terakhir, yaitu tanggal 21, 23 25, 27, dan 29 Ramadhan. Khasiat doa ini adalah mendapat keselamatan dunia dan akhirat.
ADVERTISEMENT

2. Selesai Shalat Fardhu di Bulan Ramadhan

Doa ini juga bisa diamalkan setiap selesai melaksanakan shalat fardhu di bulan Ramadhan. Mengutip buku Di Balik Kabut Awan Bulan Purnama karya Dr. Nurhadi, S.Pd.I, S.E.Sy, SH, M.Sy, MH, M.Pd., doa itu dianjurkan untuk dibaca minimal dibaca 3 x setiap selesai shalat fardhu.

3. Setelah Shalat Tarawih

Bacaan allahumma innaka afuwwun tuhibbul afwa fa fu anni juga digunakan sebagai doa setelah shalat tarawih. Menurut buku Anak Rajin Salat oleh Hamidah Jauhary, Rasulullah tak pernah absen membaca doa tersebut setelah shalat tarawih.
(NSA)