Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Daftar Pemain Film Space Sweepers yang Tayang di Netflix
19 Februari 2021 18:49 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Film yang rilis 5 Februari 2020 ini merupakan karya garapan sutradara Jo Sung Hee. Tayangan berdurasi 2 jam 16 menit ini dibintangi oleh sejumlah aktor kenamaan Korea Selatan, salah satunya adalah Song Joong Ki.
Film Space Sweepers berkisah tentang kondisi alam semesta di masa depan, tepatnya tahun 2092, yang dipenuhi dengan sampah-sampah berbahaya. Mulai dari bangkai pesawat ruang angkasa, sisa satelit dan lainnya.
Sekelompok manusia memanfaatkan situasi tersebut untuk mencari uang. Mereka membersihkan sampah luar angkasa sambil mencari benda yang bisa dijual kembali. Salah satunya adalah kelompok pembersih sampah The Victory.
Suatu ketika, The Victory menemukan Dorothy, sebuah robot humanoid yang dikenal dengan senjata pemusnah massal. Penemuan itu pun mengubah jalan hidup mereka.
ADVERTISEMENT
Selain dibintangi oleh Song Joong Ki, film Space Sweepers juga diperankan oleh aktor top Korea lainnya.
Penasaran? Simak daftar pemain film Space Sweepers berikut ini.
Daftar Pemain Film Space Sweepers
Song Joong Ki
Song Joong Ki berperan sebagai Tae Ho, pasukan luar angkasa dari UTS yang rela melakukan apa pun untuk mendapatkan uang. Ia pun bergabung dengan The Victory untuk membersihkan luar angkasa.
Song Joong Ki merupakan aktor kenamaan Korea Selatan. Ia memulai debut akting lewat film periodik bertajuk A Frozen Flower pada 2008. Namun, namanya melejit sejak membintangi drama Descendants of the Sun.
Aktor berusia 35 tahun itu telah membintangi sejumlah film dan drama. Mulai dari A Werewolf Boy, Battleship Island, Deep Rooted Tree, The Innocent Man, The Sound of Your Heart, Man to Man. Dirinya juga membintangi drama Vicenzo yang tayang 20 Februari 2021 mendatang.
ADVERTISEMENT
Kim Tae Ri
Kim Tae Ri memulai debutnya di dunia seni peran sejak 2010. Aktris kelahiran Seoul, Korea Selatan, itu telah beradu akting dalam berbagai film dan drama seperti Entourage, Mr. Sunshine, Little Forest, hingga film The Handmaiden yang melejitkan namanya.
Dalam film Space Sweepers, Kim Tae Ri akan memerankan karakter Kapten Jang. Ia merupakan sosok yang ahli mengoperasikan senjata laser besar dan karismatik.
Yoo Hae Jin
Aktor senior ini memulai debut aktingnya pada 1997. Kiprahnya di dunia seni peran sudah tak perlu diragukan lagi.
Ia sudah terlibat dalam banyak judul film seperti Confidential Assignment, Taxi Driver, Intimate Strangers, hingga The Flu. Pemain film The Pirates ini juga sudah meraih beragam penghargaan, salah satunya adalah 31st Blue Dragon Film Awards.
ADVERTISEMENT
Dalam film Space Sweepers, Yoo Hae Jin berakting sebagai Bubs, seorang robot penembak harpun kapal. Ia juga menjadi sosok yang bertugas mengelola keuangan The Victory.
Jin Sun Kyu
Jin Sun Kyu memerankan karakter Tiger Park, seorang insinyur yang bertanggung jawab untuk menjaga mesin kapaal. Meski tampak keras di luar, ia sebenarnya memiliki hati yang baik dan hangat.
Di samping itu, Jin Sun Kyu merupakan aktor kenamaan Korsel. Ia dikenal publik lewat perannya dalam film layar lebar The Outlaws dan Extreme Job. Beberapa film dan drama yang dibintanginya, yaitu Unfinished, Man of Men, The Villagers, Kingdom, dan Lawless Lawyer.
(GTT)