Konten dari Pengguna

Piala Pertiwi U-14 dan U-16 2025 Digelar, Ini Jadwal Pertandingannya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 April 2025 16:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Putri Tangsel City juara Piala Pertiwi U-14 & U-16 Regional Banten, Minggu (20/4) di Stadion Mini Cisauk. Foto: Antika Fahira/kumparanBOLANITA
zoom-in-whitePerbesar
Putri Tangsel City juara Piala Pertiwi U-14 & U-16 Regional Banten, Minggu (20/4) di Stadion Mini Cisauk. Foto: Antika Fahira/kumparanBOLANITA
ADVERTISEMENT
PSSI bekerja sama dengan Djarum Foundation resmi meluncurkan turnamen sepak bola putri bertajuk "HydroPlus Piala Pertiwi" untuk kategori U-14 dan U-16. Kompetisi ini digelar serentak di 16 wilayah di seluruh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Piala Pertiwi 2025 hadir dengan format seri nasional dan sistem All Star, yang akan mempertemukan pemain-pemain pilihan dari tingkat regional. Persaingan dipastikan berlangsung seru, karena setiap tim membawa talenta terbaik dari wilayahnya masing-masing.
Piala Pertiwi 2025 sudah bergulir mulai Selasa, 15 April 2025, dengan Tangerang menjadi kota pembuka. Untuk informasi lengkap seputar gelaran Piala Pertiwi 2025, simak artikel di bawah ini.

Piala Pertiwi U-14 dan U-16 2025

Piala Pertiwi U-14 dan U-16 2025 merupakan hasil kolaborasi antara PSSI, HydroPlus, dan Djarum Foundation yang bertujuan untuk memastikan pembinaan sepak bola wanita dilakukan secara berjenjang sejak usia dini.
Melalui program ini, mereka ingin membangun sistem pembinaan yang lebih terorganisir dan berkelanjutan, sehingga para pemain sepak bola wanita dapat terus berkembang melalui kompetisi yang konsisten.
ADVERTISEMENT
Piala Pertiwi sendiri adalah kelanjutan dari MilkLife Soccer Challenge (MLSC) yang sukses digelar di delapan kota sejak 2023. Meskipun MLSC lebih fokus pada usia U-10 dan U-12, Piala Pertiwi kini menyasar kategori yang lebih tua, yaitu U-14 dan U-16.
Terkait format, kompetisi untuk level U-14 dan U-16 akan dibedakan. Untuk level U-14, pertandingan menggunakan sistem 9 lawan 9, berdurasi 2x25 menit dan empat pergantian pemain yang terbagi dalam 3 slot, serta pergantian saat jeda babak pertama.
Sementara itu, kategori U-16 menggunakan sistem 11 lawan 11 dengan durasi 2x30 menit dan format pergantian pemain yang sama seperti U-14. Sesuai dengan namanya, Piala Pertiwi U-14 dan U-16 2025 akan dibuka untuk pemain di rentang usia berikut:
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan Piala Pertiwi tahun lalu yang mengusung kategori senior dan U-17, format tahun ini lebih fokus pada usia muda. Pada edisi tahun lalu, Toli FC Papua Pegunungan dan Persib Puteri berhasil keluar sebagai juara di kategori senior dan U-17.

Jadwal Piala Pertiwi U-14 dan U-16 2025

Putri Tangsel City juara Piala Pertiwi U-14 & U-16 Regional Banten, Minggu (20/4) di Stadion Mini Cisauk. Foto: PSSI
Total ada 16 regional turut ambil bagian dalam turnamen ini. Para pemain terbaik dari tiap wilayah akan diseleksi untuk tampil di ajang Piala All-Star tingkat nasional yang rencananya digelar di Kudus, Jawa Tengah, 7-20 Juli.
Dikutip dari akun Instagram @piala_pertiwi, berikut adalah jadwal lengkap untuk Hydroplus Piala Pertiwi U-14 dan U-16 di 16 regional:
ADVERTISEMENT
Cari tahu perkembangan sepak bola wanita Indonesia dan dunia hanya di Instagram @kumparanbolanita
(RK)