Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
4 Fungsi Masjid Nabawi Selama Kehidupan Nabi Muhammad SAW
5 Desember 2022 19:58 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dalam agama Islam , terdapat 3 masjid yang memiliki keistimewaan. Bahkan, menunaikan ibadah di ketiga masjid tersebut memiliki keutamaan yang jauh lebih besar dibandingkan masjid-masjid lainnya. Salah satu dari ketiga masjid tersebut adalah Masjid Nabawi yang ada di Madinah. Berikut 4 fungsi Masjid Nabawi selama kehidupan Nabi Muhammad SAW.
ADVERTISEMENT
4 Fungsi Masjid Nabawi Selama Kehidupan Nabi Muhammad SAW
Dikutip dari buku Keajaiban Masjid Nabawi oleh M. Irawan (2014: 74), Masjid Nabawi merupakan salah satu masjid terpadat yang ada di kota Madinah, Arab Saudi. Masjid tersebut adalah masjid ke-2 yang dibangun Nabi Muhammad SAW setelah Masjid Quba yang didirikan saat perjalanan hijrah dari kota Makkah ke Madinah.
Masjid Nabawi dibangun oleh Nabi Muhammad sejak pertama kali beliau menginjakkan kaki ke kota Madinah, yaitu di tempat unta tunggangan Nabi Muhammad SAW menghentikan perjalanannya. Sebelumnya lokasi tersebut merupakan tempat untuk penjemuran buah kurma milik anak yatim dua bersaudara milik Sahl dan Suhail bin 'Amr, yang kemudian dibeli oleh Rasulullah SAW untuk dibangunkan sebuah masjid dan sebagai tempat untuk kediaman beliau.
ADVERTISEMENT
Pada awalnya, masjid tersebut hanya berukuran sekitar 50 x 50 meter. Dengan tinggi atap sekitar 3,5 meter. Nabi Muhammad SAW membangun dengan tangannya sendiri dan dibantu oleh para sahabat dan kaum muslimin lainnya. Pada sisi tembok, ke empat sisi masjid tersebut terbuat dari batu bata dan tanah. Sedangkan atapnya terbuat dari daun kurma dan sebagian atapnya dibiarkan terbuka dengan tiang-tiang penopangnya dari batang pohon kurma.
Selain itu, di samping masjid dibangun kediaman Nabi Muhammad SAW. Kediaman beliau tidaklah besar dan tidak lebih mewah dari keadaan masjidnya, hanya saja lebih tertutup. Selain itu, ada pula bagian yang digunakan sebagai tempat para fakir miskin yang tidak mempunyai rumah.
Adapun 4 fungsi Masjid Nabawi selama kehidupan Nabi Muhammad SAW yakni:
ADVERTISEMENT
Demikianlah penjelasan tentang fungsi Masjid Nabawi selama kehidupan Nabi Muhammad SAW. Jika masjid banyak digunakan dalam berbagai kegiatan, maka sudah sepatutnya masjid-masjid diramaikan dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat.(MZM)