Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten dari Pengguna
5 Faktor Eksternal Penyebab Kriminalitas dalam Sosiologi
9 Desember 2023 19:14 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apa saja faktor eksternal penyebab kriminalitas? Kriminalitas atau perbuatan kriminal adalah tindakan yang melanggar norma dan nilai sosial yang berlaku dalam masyarakat. Kriminalitas sering menimbulkan kerugian bagi korbannya.
ADVERTISEMENT
Kriminalitas dapat dilakukan oleh individu maupun kelompok. Tindakan kriminalitas dipengaruhi oleh berbagai faktor. Faktor yang memengaruhi timbulnya kriminalitas berasal dari dalam dan dari luar diri pelaku.
Faktor Eksternal Penyebab Kriminalitas dalam Masyarakat
Mengutip buku Sosiologi Kelas XI oleh Mi'ratul Farikhah dan Sucik Isnawati (2022: 31), kriminalitas secara bahasa berasal dari kata crimen yang berarti kejahatan atau tindak pidana. Secara istilah kriminalitas didefinisikan sebagai tindakan individu atau kelompok yang melanggar hukum serta menganggu keseimbangan sosial dalam masyarakat.
Menurut buku Patologi Sosial oleh Dr. Paisol Burlian, S.Ag., M.Hum (2016: 128), kriminalitas merupakan segala bentuk kegiatan yang bersifat merugikan, baik dalam bentuk ucapan maupun perbuatan, baik itu tercantum dalam undang-undang pidana atau yang bersifat kondisonal menurut pandangan masyarakat tertentu.
ADVERTISEMENT
Kriminalitas juga dapat dipahami sebagai segala aktivitas yang ditentang oleh masyarakat karena melanggar aturan agama, peraturan hukum yang berlaku, serta norma sosial. Kriminalitas juga dapat merugikan masyarakat secara ekonomis dan psikologis.
Kriminalitas dapat terjadi karena adanya faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal adalah faktor-faktor dari dalam diri pelaku sedangkan faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar diri pelaku kriminalitas. Berikut ini faktor eksternal penyebab kriminalitas:
1. Faktor Ekonomi
Ekonomi adalah salah satu faktor pemicu tindak kriminal. Lapangan kerja yang semakin sempit, naiknya harga-harga kebutuhan dapat memicu pelaku untuk melakukan tindak kriminalitas. Tindakan kriminal yang berkaitan dengan faktor ekonomi antara lain pencurian, perampokan, dan penipuan.
2. Kesenjangan Sosial
Kesenjangan sosial erat kaitannya dengan faktor ekonomi. Kesenjangan sosial dan ekonomi yang besar dapat menimbulkan kecemburuan sosial dalam masyarakat sehingga memicu tindakan kriminalitas.
ADVERTISEMENT
3. Urbanisasi dan Industrialisasi
Urbanisasi dan industrialisasi menyebabkan perpindahan penduduk dari suatu tempat dengan lapangan kerja terbatas ke tempat lain yang lapangan pekerjaannya lebih luas. Perpindahan tersebut menyebabkan ledakan penduduk serta kepadatan penduduk yang tidak merata. Kondisi tersebut menyebabkan berbagai permasalahan seperti kemiskinan serta kriminalitas.
4. Tingkat Pendidikan
Pendidikan yang mahal dan kurang menjangkau berbagai lapisan masyarakat dapat menyebabkan angka kriminalitas yang tinggi. Mereka yang tidak mengenyam pendidikan yang layak dapat mengalami salah pergaulan dan akhirnya melakukan hal-hal yang menyimpang atau tindakan kriminalitas.
5. Pengaruh dari Media
Media juga dapat menjadi faktor pemicu tindakan kriminal. Contohnya ujaran kebencian terhadap suatu kelompok masyarakat dapat mendorong individu. kelompok lain untuk melakukan tindakan kriminal terhadap kelompok masyarakat tersebut.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai 5 faktor eksternal penyebab kriminalitas dalam kehidupan sosial . Untuk menangani tindakan kriminalitas perlu memahami faktor-faktor yang mendorong pelaku dalam melakukan tindakan kriminalitas. Semoga penjelasan ini bermanfaat. (IND)