Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Alasan Diturunkannya Surat Al Falaq dan Keutamaan Membacanya
29 September 2023 19:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap surat dalam Alquran pasti mempunyai alasan mengapa diturunkan. Alasan tersebut pun penting untuk dipelajari demi memperluas wawasan keagamaan. Itulah mengapa alasan diturunkannya Surat Al Falaq perlu diketahui umat muslim.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu saja, keutamaan membaca surat tersebut juga perlu dipahami. Harapannya, umat muslim akan semakin sadar untuk melafalkannya di kehidupan sehari-hari.
Alasan Diturunkannya Surat Al Falaq
Al Falaq adalah surat ke-113 dalam Alquran. Surat ini tergolong Makkiyah karena diturunkan di Kota Makkah sebelum Rasululullah saw hijrah ke Madinah. Surat Al Falaq berisi permohonan kepada Allah swt untuk dilindungi dari.
Ada alasan diturunkannya Surat Al Falaq oleh Allah kepada Nabi Muhammad saw. Menurut buku Unboxing Surat Cinta-Nya: Al Falaq, Yovie Kyu (2023: 3), surat Al Falaq ini turun kepada Rasulullah ketika sakit.
Pada saat itu, datanglah dua malaikat kepada Rasulullah saw. Dua malaikat ini duduk di dekat kepala dan kakinya. Malaikat-malaikat ini pun berbicara dan menyimpulkan bahwa Rasulullah sakit karena terkena guna-guna atau sihir.
ADVERTISEMENT
Ternyata, orang yang menyihir Rasulullah adalah Labid bin Al A’sham dari kaum Yahudi. Sihir yang digunakan berupa gulungan dan disimpan di dekat sumur milik suatu keluarga. Gulungan tersebut harus dibakar untuk menghilangkan sihirnya. Sumur di dekat gulungan itu juga harus dikuras.
Mendengar hal tersebut, Rasulullah saw mengutus Amar bin Yasir dengan beberapa orang-orang lain untuk mencari gulungan ini. Orang-orang ini menguras air sumur dan membakar gulungan. Setelah itu, Allah menurunkan Surat Al-Falaq bersama An Nas.
Keutamaan Membaca Surat Al Falaq
Ada berbagai keutamaan yang bisa diperoleh umat muslim jika membaca Surat Al Falaq. Berikut beberapa di antaranya.
ADVERTISEMENT
Alasan diturunkannya Surat Al Falaq dalam Alquran beserta keutamaan membacanya ini bisa menjadi pelajaran yang penting bagi seluruh umat muslim. Tujuannya adalah agar umat muslim hanya memohon perlindungan kepada Allah swt. (LOV)