Cara Mengucapkan Ijab Kabul dalam Bahasa Arab dan Indonesia

Berita Terkini
Penulis kumparan
Konten dari Pengguna
1 Januari 2021 8:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mengucapkan Ijab Kabul sumber foto: NU Online
zoom-in-whitePerbesar
Mengucapkan Ijab Kabul sumber foto: NU Online
ADVERTISEMENT
Prosesi pernikahan merupakan momen sakral yang diharapkan hanya terjadi sekali seumur hidup bagi para calon pengantin. Oleh sebab itu, tak jarang sang calon pengantin akan dilanda kegugupan besar, khususnya bagi mempelai pria. Saat gugup, mempelai pria cenderung akan terbata-bata saat berbicara. Jadi, umumnya penghulu pernikahan kerap menawarkan sang mempelai untuk berlatih cara mengucapkan ijab kabul terlebih dahulu sebelum akad nikah yang asli di langsungkan.
ADVERTISEMENT
Latihan itu sendiri dimaksudkan agar calon pengantin bisa sedikit rileks dan mempelai pria juga bisa terbiasa untuk melafalkan ijab kabul sebaik mungkin. Menurut beberapa pendapat ulama, umat muslim dianjurkan untuk melafalkan sighat atau ijab kabul dalam bahasa Arab sesuai sunnah Nabi Muhammad SAW.
Namun bagi sebagian pendapat ulama lainnya, cara mengucapkan ijab kabul bisa dilakukan dengan menggunakan bahasa apapun asalkan mengandung kalimat yang dapat dimengerti. Selain itu, suatu pernikahan juga akan tetap sah selama rukun atau syarat wajib dalam pernikahan sudah dipenuhi. Adapun rukun nikah yang perlu kamu ketahui ialah adanya kedua calon mempelai pria dan wanita, adanya wali nikah, adanya saksi nikah dan ijab kabul/sighat.

Cara Mengucapkan Ijab Kabul dalam Bahasa Arab dan Bahasa Indonesia

Berikut bacaan Ijab yang biasa dibacakan oleh wali nikah:
ADVERTISEMENT
Kemudian calon pengantin pria bisa melafalkan bacaan kabul berikut ini:
Artinya: “Saya terima nikah dan kawinnya dengan mahar yang telah disebutkan, dan aku rela dengan hal itu. Dan semoga Allah selalu memberikan anugerah.”
Bagi kamu calon mempelai yang akan melangsungkan pernikahan, cobalah untuk memikirkan hal-hal positif untuk menghilangkan kegugupan selama akad nikah berlangsung ya! Selain itu, mempelai pria juga bisa sering-sering berlatih cara mengucapkan ijab kabul yang benar untuk meminimalisir terjadinya kesalahan bicara saat akad nikah nanti. (HAI)
ADVERTISEMENT