Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Makna Kata Kronis dan Contoh Kalimatnya dalam Bahasa Indonesia
12 Juli 2023 20:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Makna kata kronis adalah informasi yang perlu dipahami untuk memperluas wawasan. Kronis merupakan salah satu kosakata dalam bahasa Indonesia yang berkaitan dengan dunia medis.
ADVERTISEMENT
Kata ini tentu sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat. Hanya saja, tidak banyak orang yang benar-benar memahami makna kata tersebut. Oleh karena itu, mengulik kata kronis bisa dilakukan dengan cara mengetahui pengertian dan contoh kalimatnya.
Makna Kata Kronis Bahasa Indonesia
Memahami makna kata kronis tidak sulit karena bisa dilakukan dengan mengecek Kamus Besar Bahasa Indonesia. Mengutip kbbi.kemdikbud.go.id, arti penyakit kronis yakni sebagai berikut:
Dalam ilmu kedokteran, kronis identik dengan beberapa jenis penyakit yang diderita dalam waktu yang lama, yakni sekitar enam bulan hingga bertahun-tahun. Penyakit ini bersifat persisten dan memberikan dampak tertentu pada beberapa sistem tubuh.
ADVERTISEMENT
Penderita penyakit kronis diprediksi akan terus meningkat setiap tahunnya. Hal ini karena lebih dari 2/3 (70%) populasi global meninggal akibat penyakit tidak menular ini. Mayoritas penyebab penyakit kronis adalah gaya hidup yang tidak sehat.
Jenis penyakit ini tidak terlihat gejalanya di awal, namun baru disadari ketika sudah semakin parah dari waktu ke waktu. Tidak jarang, kondisi ini berujung pada kematian.
Beberapa contoh penyakit yang tergolong kronis yaitu asma, diabetes, hipertensi, kanker, dan lain-lain. Salah satu upaya pencegahan yang bisa dilakukan yakni dengan rutin berolahraga, mengonsumsi makanan sehat, dan tidak begadang.
Contoh Kalimat dari Kata Kronis dalam bahasa Indonesia
Agar semakin memahami implementasi kata kronis dalam percakapan sehari-hari, sebaiknya simak contoh kalimatnya di bawah ini:
ADVERTISEMENT
Makna kata kronis dan contoh kalimatnya yang dibahas di atas bisa digunakan untuk menambah wawasan tentang dunia kesehatan. Pengetahuan ini penting dipahami oleh setiap lapisan masyarakat agar dapat menerapkan pola hidup yang lebih sehat. (DLA)