Konten dari Pengguna

Pengertian Kesejahteraan Umum dan Contohnya Kegiatannya di Masyarakat

Berita Terkini
Penulis kumparan
19 Januari 2024 20:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa yang Dimaksud Kesejahteraan Umum. Sumber: Pexels/Tom Fisk
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa yang Dimaksud Kesejahteraan Umum. Sumber: Pexels/Tom Fisk
ADVERTISEMENT
Kesejahteraan umum merupakan hal yang harus diupayakan oleh suatu negara, tak terkecuali Indonesia. Apa yang dimaksud kesejahteraan umum?
ADVERTISEMENT
Secara singkat, kesejahteraan umum adalah kondisi terpenuhinya seluruh kebutuhan baik material, spiritual, hingga sosial warga negara sehingga dapat hidup layak. Sayangnya masih banyak orang yang tidak memahami pengertian hingga contoh kegiatan yang dapat memajukan kesejahteraan umum.

Penjelasan Apa yang Dimaksud Kesejahteraan Umum

Ilustrasi Apa yang Dimaksud Kesejahteraan Umum. Sumber: Pexels/Tom Fisk
Masih banyak orang yang asing dengan istilah kesejahteraan umum. Dikutip dari buku Desain Pembangunan Olahraga Nasional (Perspektif Sosial-Budaya, Politik, Kebijakan dan Hukum), Qomarrullah dan Wulandari, (2022), kesejahteraan umum adalah hal yang terus diupayakan secara terus menerus dalam konteks perkembangan zaman, parameternya pun menyangkut banyak aspek namun tentu yang paling utama adalah aspek ekonomi.
Sebagai negara yang merdeka dan berdaulat, Indonesia memiliki beberapa tujuan. Tujuan nasional Indonesia terdapat pada Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, salah satunya adalah memajukan kesejahteraan umum.
ADVERTISEMENT
Untuk dapat mewujudkan tujuan tersebut, maka terdapat upaya yang dilakukan oleh pemerintah. Misalnya dengan mencanangkan pembangunan yang merata di seluruh wilayah Tanah Air.

Contoh Kegiatan yang Memajukan Kesejahteraan Umum untuk Masyarakat

Ilustrasi Apa yang Dimaksud Kesejahteraan Umum. Sumber: Pexels/Prateek Katyal
Terdapat berbagai kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah guna mewujudkan kesejahteraan umum bagi masyarakat. Apa saja contohnya? Berikut penjelasannya.

1. Memberikan Jaminan Kesehatan

Salah satu upaya atau kegiatan yang dapat memajukan kesejahteraan umum adalah dengan menerapkan jaminan kesehatan. Jaminan kesehatan di Indonesia bernama BPJS Kesehatan atau Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan.
Untuk meningkatan kualitas kesehatan seluruh masyarakat Indonesia, maka pemerintah mengadakan jaminan sosial lewat BPJS tersebut. BPJS Kesehatan di Indonesia diselenggarakan berdasarkan beberapa asas, yaitu manfaat, kemanusiaan, dan juga keadilan sosial. Tujuan diadakannya BPJS Kesehatan adalah untuk mewujudkan pemenuhan kebutuhan dasar hidup yang layak (kesehatan).
ADVERTISEMENT

2. Memberikan Jaminan Keamanan Kepada Masyarakat

Negara mewujudkan kesejahteraan umum dengan beberapa cara. Salah satunya adalah dengan memberikan jaminan keamanan dan melindungi keselamatan bagi sleuruh warga negara.
Indonesia memiliki POLRI yang memiliki tugas untuk memberikan keamanan kepada publik. Smenetara TNI merupakan alat pertahanan negara.
Demikian penjelasan dari pertanyaan “apa yang dimaksud kesejahteraan umum?”. Semoga penjelasan tadi dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan masyarakat mengenai kesejahteraan umum. (FAR)