Konten dari Pengguna

Pengertian Propaganda KBBI, Jenis-jenis dan Tujuannya

Berita Terkini
Penulis kumparan
14 Juli 2023 19:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Terkini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Propaganda Adalah. Sumber: Unsplash.com/Mika Baumeister
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Propaganda Adalah. Sumber: Unsplash.com/Mika Baumeister
ADVERTISEMENT
Istilah propaganda adalah paham yang benar atau salah untuk meyakinkan orang agar menganut sikap tertentu. Jika mendengar istilah ini. Orang-orang akan beranggapan sebagai tindakan yang negatif.
ADVERTISEMENT
Padahal, terkadang propaganda menyampaikan pesan yang benar. Propaganda memiliki tujuan mengubah pikiran untuk kepentingan tertentu. Agar dapat lebih memahami propaganda, masyarakat harus mengetahui arti, tujuan, dan juga jenisnya.

Pengertian Propaganda KBBI dan Tujuannya

Ilustrasi Propaganda Adalah. Sumber: Unsplash.com/Clay Banks
Apa yang dimaksud sebagai propaganda? Pada KBBI, propaganda adalah penerangan atau paham, pendapat, dan sebagainya, benar atau salah, yang dikembangkan untuk tujuan meyakinkan orang agar menganut sikap, aliran, atau arah tindakan tertentu.
Sementara itu, dikutip dari buku Komunikasi Propaganda Suatu Pengantar, Affandi (2017), propaganda adalah sebuah upaya disengaja dan sistematis untuk membentuk persepsi, memanipulasi alam pikiran atau kognisi, dan mempengaruhi langsung perilaku agar memberikan respon sesuai yang dikehendaki pelaku propaganda.
Propaganda memiliki beberapa tujuan, di antaranya adalah mamanipulasi emosi, mempengaruhi pendapat, dan sebagainya. Berikut penjelasannya.
ADVERTISEMENT

1. Memanipulasi Emosi

Propaganda dapat dilakukan dengan berbagai teknik dan cara. Bahkan terdapat cara yang membahayakan. Melalui teknik dan cara tersebut, pelaku propaganda akan memanipulasi agar bisa membangkitkan emosi khalayak yang mendengar atau menonton.

2. Mempengaruhi Pendapat Masyarakat

Propaganda memiliki tujuan untuk mengkomunikasikan fakta kepada publik. Selain itu, propaganda juga mengkomunikasikan fakta yang dapat mempengaruhi opini atau pendapat publik. Perubahan pendapat masyarakat ini dapat menjadi positif ataupun negatif.

Jenis-Jenis Propaganda

Ilustrasi Propaganda Adalah. Sumber: Unsplash.com/Unseen Histories
Berdasarkan sifatnya, propaganda terbagi menjadi beberapa jenis. Berikut jenis-jenisnya.

1. Black Propaganda

Black propaganda adalah jenis propaganda yang terbuka. Maksudnya adalah propaganda tersebut menyerang narasumber secara terbuka atau terang-terangan.

2. White Propaganda

Lain halnya white propaganda, jenis propaganda ini dilakukan secara tertutup atau bahkan diam-diam. Pelaku propaganda tidak secara terbuka menyerang orang atau narasumber.
ADVERTISEMENT

3. Grey Propaganda

Sementara itu, grey propaganda adalah propaganda yang narasumbernya tidak diketahui. Maka dari itu, grey propaganda dapat menimbulkan keraguan.
Jadi dapat disimpulkan bahwa propaganda adalah upaya yang dilakukan untuk menetapkan sipak yang berhubungan dengan doktrin tertentu. Semoga penjelasan di atas dapat membantu masyarakat memahami propaganda. (FAR)